PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sabtu (2/8) m bertempat di EV Hive Coworking Space, The Breeze, BSD City, Tangerang Selatan, Penerbit Erlangga melalui Penerbit Emir (Imprint buku umum Islam–Penerbit Erlangga) mengadakan acara peluncuran buku berjudul Janadriyah: Sebuah Perjalanan. Peluncuran buku yang mengambil tema sama dengan judul bukunya ini dimulai dari pukul 09.00WIB- 13:00 WIB.
Hadir sebagai pembicara utama pada acara ini yaitu Achi TM (penulis), Febriandi Rahmatulloh (penulis), Hijrah Ahmad (editor Penerbit Emir). Acara akan dipandu oleh Lintang Gustika (Kompas TV).
Novel Janadriyah: Sebuah Perjalanan merupakan novel yang menceritakan tentang perjuangan anak Indonesia bernama Rahmat yang hidup penuh kesederhaan namun sedari kecil selalu bermimpi bisa membawa orangtuanya pergi haji. Rahmat juga selalu bermimpi untuk bisa pergi dan menjelajah ke luar negeri. Salah satunya yaitu pergi ke Kota Mekkah dan Janadriyah.
Masa remaja Rahmat yang penuh dengan pergaulan buruk hampir membuat mimpi-mimpinya tersebut kandas. Tak mau mimpi-mimpinya hilang ditelan mimpi, Rahmat bertekad untuk menjadi remaja yang rajin dan berprestasi.
Perlahan demi perlahan Rahmat mulai selalu mendapatkan prestasi sampai akhirnya ia mendapatkan beasiswa. Saat itu titik cerah mimpi-mimpinya mulai terwujud, salah satunya ialah pergi ke luar negeri.
Novel yang ditulis oleh Febriandi Rahmatulloh dan Achi TM ini diangkat dari kisah nyata sang penulis (Febriandi Rahmatulloh) yang saat ini tengah bekerja sebagai konsultan marketing di Vodafon, Qatar.