DUMAI (RIAUPOS.CO) - Perkembangan penjualan yang cukup menjanjikan dengan market share sekitar 32,5 persen di Dumai membuat manajemen Agung Toyota membuka cabang baru di kota pelabuhan ini. Kantor baru yang terletak di Jalan Kelakap itu diresmikan, Senin (29/2) oleh Wali Kota Dumai, Zulkifli AS.
‘’Kami sangat menyambut baik, dengan dibukanya kantor baru ini, hal ini menunjukkan Dumai menjadi salah kota yang bagus untuk berinvestasi,’’ terang Wali Kota Dumai, Zulkifli As saat memberi kata sambutan.
Untuk itu pihaknya mengucapkan selamat kepada Agung Toyota dan berharap dengan dibukanya kantor cabang baru ini dapat memberi dampak yang baik terhadap perekonomian di Dumai. ‘’Untuk itu kami mengajak seluruh masyarakat Dumai untuk memberi rasa nyaman dan aman kepada para investor, sehingga akan banyak lagi investor yang datang dan berinvetasi di Dumai,’’ tambahnya.
Selain peresmian kantor cabang Dumai, dilaksanakan juga peresmian kanto cabang Kuansing dan Toyota Trust di Pekanbaru. Dengan diresmikan dua kantor baru itu, Toyota Astra Motor (TAM) saat ini mempunyai 10 cabang resmi di Provinsi Riau. ‘’Totalnya saat ini sudah ada 22 cabang, 286 outlet resmi yang tersebar di 34 provinsi di tanah air,’’ ujar Direktur PT Toyota Astra Motor, Darmawan Widjaya.