TINGKATKAN PRODUKSI PANGAN

Bangun Irigasi Bisa dari Dana Desa

Ekonomi-Bisnis | Senin, 01 Februari 2016 - 02:31 WIB

Bangun Irigasi Bisa dari Dana Desa
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Marwan Jafar.

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Infrastruktur jalan memang ditetapkan sebagai salah satu prioritas dana desa tahun ini. Namun, terdapat satu aspek lain yang diakui menjadi perhatian adalah masalah pangan. Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT) pun mendorong penggunaan dana desa untuk mendorong kinerja desa agrikultur ataupun bahari.

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Marwan Jafar mengatakan, potensi kelangkaan pangan di Indonesia sebenarnya sudah diprediksi oleh Malthusian sejak 1978 lalu. Prediksi tersebut terbukti dengan kondisi Indonesia yang melakukan impor panga cukup besar.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Hingga Agustus 2013 saja, impor beras Indonesia telah mencapai 35,8 ribu ton. Itu setara dengan nila 19,132 juta dolar AS (Rp261,7 miliar). Pasokan tersebut datang dari negara seperti Vietnam, Thailand, Pakistan, India, dan Myanmar. Hal ini menjadi ancaman bagi Indonesia sebagai negara agraris,’’ terangnya di Jakarta Ahad (31/1/2016).

Dia tak menampik bagaimana peran desa dalam mendorong industri pertanian dan bahari di Indonesia. Pasalnya, sebagian besar wilayah produksi produk-produk tersebut merupakan desa. Sayangnya kondisi desa-desa pertanian belum mencapai tahap ideal.

"Dengan visi poros maritim, tentu desa bahari menjadi perhatian. Meski begitu, pertanian tidak boleh dilupakan. Masyarakat bisa memanfaatkan dana desa untuk membangun dan mengembangkan wilayah-wilayah tersebut. Karena pertanian dan perkebunan ini kan sumbernya dari desa," terangnya.

Marwan menjelaskan, dana desa dapat dimanfaatkan untuk membangun infrastruktur yang dibutuhkan oleh sektor pertanian desa. Misalnya, pembangunan irigasi atau fasilittas penunjang lainnya.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook