DBD, Koramil Mandau Fogging Sebanga

Bengkalis | Senin, 23 Maret 2020 - 08:00 WIB

DBD, Koramil Mandau Fogging Sebanga
Personel Koramil 04/Mandau melakukan fogging di daerah Sebanga, Duri untuk mengantisipasi bertambahnya korban DBD, Sabtu (21/3/2020).(HENNY HELYATI/RIAUPOS.CO)

DURI (RIAUPOS.CO) -- Untuk mengantisipasi jatuhnya korban jiwa susulan akibat demam berdarah dengue (DBD), Koramil 04/Mandau bergandengan tangan dengan Puskesmas Titian Antui, menggelar penyemprotan atau fogging di lingkungan Jalan Firman Toba, Sebanga dan Jalan Gajah Mada, Kelurahan Titian Antui, Kecamatan Mandau dan Kecamatan Pinggir, Bengkalis, Sabtu (21/3) mulai pukul 09.30 WIB.

Berkekuatan 6 personel, kegiatan fogging yang diprakarsai Danramil Mandau 04/Mandau Kapten Arh H Sitorus itu, tampak bersemangat mengusir nyamuk aydest agypti yang menyerang daerah berpenghuni 50 KK itu.


"Kegiatan ini kami laksanakan setelah adanya korban jiwa atas nama Ibu Salomo boru Sinaga beberapa hari lalu. Agar tidak meluas, kami melakukan kegiatan ini," terang Danramil Kapten Arh H Sitorus didampingi Peltu Sigit.

Pihaknya akan terus melakukan kegiatan serupa hingga wabah DBD menghilang.

Laporan: Henny Helyati (Mandau)
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook