FESTIVAL KELAPA INTERNASIONAL 9 - 11 SEPTEMBER 2017

Sukseskan Festival Kelapa

Advertorial | Kamis, 31 Agustus 2017 - 11:16 WIB

Sukseskan Festival Kelapa

(RIAUPOS.CO) - Seluruh satuan pendidikan diajak ikut menyukseskan Festival Kelapa Internasional (FKI) dalam rangka peringatan Hari Kelapa Internasional di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) 9 hingga 11 September 2017 mendatang.  

Ajakan itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Inhil H Rudiansyah, mengingat hari pelaksanaan sudah cukup dekat. FKI, menjadi momen bagi Kabupaten Inhil untuk dapat memperkenalkan ke mata Internasional.  

‘’Momen ini akan menjadi kesempatan bagi daerah untuk mempromosikan seluruh potensi yang ada. Khusunya di bidang perkelapaan,’’ kata Kepala Dinas Pendidikan Inhil H Rudiansyah, Rabu (30/8).

Peran satuan pendidik, khusunya tenaga pendidik cukup besar dalam hal mempromosikan. Antara lain menunjukkan komptensi yang ada melalui karya kreatif yang tentunya bisa menjadi daya tarik tersendiri.

Untuk itu para tenaga pendidik dalam perhelatan akbar negara-negara produsen kelapa dunia agar ikut berpartisasi dengan meramaika  dan menyaksikan FKI. Minimal iktu mendoakan kegiatan tersebut berjalan lancar.  

Terpisah, Sekda Inhil H Said Syarifuddin mengatakan bahwa segala persiapan terhadap FKI terus dimatangkan. Hingga saat ini saja, persiapannya sudah lebih mencapai angka 90 persen.  

Artinya tinggal 10 persen saja lagi yang harus difinalkan. Sisa 10 persen itu meliputi persiapan gladi dan persiapan akhir. Namun demikian semua itu tetap akan dipersiapkan oleh pihak panitia dengan maksimal. ‘’Walaupun persiapan sudah mencapai 90 persen, tapi kami akan tetap bekerja agar FKI berjalan sukses,’’ ungkap Sekda.

Sejumlah negara akan hadir pada iven tersebut, khususnya negara-negara yang memiliki ketergantungan terhadap komoditas kelapa. Salah satunya, Malaysia, Thailand, dan beberapa negara lainnya. Sekecil apapun kesan yang dirasakan tamu akan menjadi perbincangan di tempat mereka.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook