KABUPATEN SIAK

4 September, MTQ Kabupaten Digelar

Advertorial | Rabu, 23 Agustus 2017 - 09:18 WIB

4 September, MTQ Kabupaten Digelar
RAPAT MTQ: Sekda TS Hamzah memimpin rapat persiapan pelaksanaan MTQ Kabupaten Siak bersama sejumlah camat dan OPD, Senin (21/8/2017). Wiwik Werdaningsih/Riau Pos

SIAK (RIAUPOS.CO) - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kabupaten Siak ditetapkan akan digelar pada 4 September 2017. Penetapan ini sesuai hasil rapat yang dipimpin Sekda Siak TS Hamzah di ruang Siak Sri Indrapura kantor Bupati Siak, Senin (21/8).

Hamzah juga mengungkapkan, dari laporan yang disampaikan masing-masing camat dan perwakilan OPD, persiapan MTQ sudah mencapai 90 persen yang diikuti 14 kecamatan, dan panitia juga menyiapkan 46 stan bazar.

Pelaksanaan MTQ ini akan dipusatkan di samping Masjid Islamik Center Kota Siak Sriindapura. Di mana tahun ini yang menjadi tuan rumah adalah Kecamatan Siak.

Sementara itu, Camat Siak Aditya Chitra Smara selaku tuan rumah di hadapan peserta rapat mengungkapkan, pelaksanaan MTQ ini yang menjadi permasalahan adalah pelayanan kafilah dan peserta. Mulai dari penginapan, distribusi air serta listrik.

‘’Alhamdulillah, semuanya sudah kita persiapkan. Dan berhubung Siak memiliki infrastrukturnya jadi sudah jauh-jauh hari sudah kita koordinasikan,’’ katanya.

Sementara itu, Kakandepag Kabupaten Siak H Muharom juga mengungkapkan, berdasarkan aturan yang dikeluarkan Kementerian Agama, yang mengatur tentang pendaftaran peserta MTQ wajib mendaftarkan diri secara on line.

Muharom menjelaskan bahwa e-MTQ sudah menjadi standar nasional. Dan untuk MTQ Kabupaten Siak dari tanggal pendaftaran peserta yang ditetapkan oleh panitia berjumlah 519 orang. ‘’Yang menjadi kabar gembira bagi kita adalah sejak e- MTQ diluncurkan baru Kabupaten Siak yang mengunakan aplikasi on line ini,” ungkapnya.

Dayun Siapkan 40 Kafilah

Menjelang pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kabupaten Siak awal September, Kecamatan Dayun telah melakukan persiapan secara matang.

Persiapan tersebut di antaranya mempersiapan qari dan qariah sebagai perwakilan Kecamatan Dayun yang merupakan kafilah lokal setempat.

‘’Sebanyak 40 kafilah merupakan warga lokal yang akan mewakili Kecamatan Dayun pada pelaksanaan MTQ Kabupaten Siak awal September mendatang,’’ ujar Camat Dayun I Wayan W Wiratama, Selasa (22/8).

I Wayan mengatakan, pada pelaksanaan MTQ Kabupaten Siak, Kecamatan Dayun memberdayakan sebanyak 40 kafilah asli dan mereka telah dinyatakan lolos pendaftaran melalui online untuk mengikuti MTQ kabupaten.

Para kafilah tersebut merupakan terbaik putra dan putri terbaik dari Kecamatan Dayun yang telah mengikuti seleksi ketat kecamatan untuk mewakili ke MTQ Kabupaten Siak.

Guna mempersiapkan kafilah lebih matang lagi, pihak kecamatan melalui LPTQ telah melakukan TC, sehingga para qari dan qariah benar- benar siap tampil dengan baik. ‘’Kita berharap dengan mengikuti pemusatan latihan, kafilah Dayun dapat lebih baik tampil,” katanya.(wik)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook