KABUPATEN ROKAN HILIR

Lomba Pawai Takbir Berlangsung Lancar

Advertorial | Sabtu, 02 September 2017 - 10:51 WIB

Lomba Pawai Takbir Berlangsung Lancar
TABUH BEDUK: Sekda Rohil Drs H Surya Arfan MSi didampingi sejumlah unsur malam menabuh beduk mengiringi lantunan takbir Idul Adha di Bagansiapi-api, Kamis (31/8/201s7).

(RIAUPOS.CO) - Sebanyak 49 peserta Kamis (31/8) malam ikut meramaikan lomba pawai takbir miniatur dan non-miniatur Idul Adha 1438 H yang dipusatkan di Kota Bagansiapi-api. Lomba pawai takbir mampu menyedot perhatian warga yang membuat lokasi perlombaan dipenuhi dan dipadati masyarakat. 

"Lomba pawai takbir Idul Adha di Bagansiapi-api berlangsung lancar,’’ kata Koordinator Lomba Pawai Takbir Rohil H Julianda di Bagansiapi-api. 

Peserta yang ambil bagian kali ini, lanjut pria yang keseharian menjabat sebagai Camat Bangko itu menambahkan, diikuti sekitar 49 peserta.  Terdiri unsur OPD dan dinas vertikal sebanyak 17 peserta. Kemudian unsur musala, sekolah dan ormas sebanyak 8 peserta, tiga dari unsur masjid.

Kemudian, lanjut Julianda, non-miniatur dari unsur masjid, musala, sekolah, orsmas dan orsos mencapai 21 peserta. Sedangkan rutenya melewati Jalan Mardeka, Jalan Pahlawan, Jalan Bangko, Jalan Perwira dan kembali ke Jalan Mardeka.

Golongan miniatur di lingkungan OPD, juara pertama diraih oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Rohil dengan nilai 570. Di posisi kedua ditempati Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dengan nilai 550. Serta diposisi ketiga ditempati Dinas Koperasi dan UKM dengan nilai 530.

Selanjutnya, untuk harapan I diraih oleh Dinas Kesehatan dengan nilai 510. Sedangkan diposisi harapan dua menempati oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang dengan nilai 490. Serta diposisi harapan tiga diraih oleh Badan Pendapatan Daerah dengan nilai 420.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook