Terbaru di 2023 dari Samsung, Perkenalkan Galaxy SmartTag dan Galaxy Buds

Teknologi | Minggu, 23 April 2023 - 11:51 WIB

Terbaru di 2023 dari Samsung, Perkenalkan Galaxy SmartTag dan Galaxy Buds
Ilustrasi: Pelacak pintar Samsung generasi berikutnya tengah disiapkan. (SAMSUNG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Samsung dikabarkan akan meluncurkan iterasi berikutnya dari perangkat pelacak Galaxy SmartTag akhir tahun ini. Dilansir dari Naver, laporan tersebut menunjukkan bahwa perangkat baru tersebut akan hadir dengan peningkatan signifikan di berbagai fitur.

Membawa peningkatan signifikan, SmartTag generasi kedua dikatakan memiliki jangkauan nirkabel yang lebih panjang. Fitur keamanan yang lebih baik untuk mencegah pelacakan yang tidak sah, dan baterai yang lebih tahan lama dari pendahulunya juga akan hadir di gadget ini.


Diketahui, salah satu kritik utama dari SmartTag asli adalah hanya bekerja dengan produk Samsung lainnya. Belum ada kabar apakah eksklusivitas ini akan berlanjut dengan SmartTag baru atau tidak.

Namun demikian, diharapkan perangkat tersebut akan hadir dengan integrasi SmartThings yang ditingkatkan. Hal ini pada akhirnya memungkinkan pengguna untuk lebih mudah melacak barang-barang mereka.

Menurut outlet berita Korea Naver, Samsung berencana untuk mengungkap SmartTag baru di acara Galaxy Unpacked mendatang pada bulan Agustus. Acara ini juga diharapkan menampilkan peluncuran produk Samsung lainnya, termasuk Galaxy Z Fold 5, Galaxy Z Flip 5, Galaxy Watch 6, dan juga Galaxy Buds 3.

Galaxy Buds 3 adalah peluncuran lain yang sangat dinantikan dari Samsung. Namun, detail tentang earphone True Wireless Stereo (TWS) generasi terbaru ini masih langka. Tidak jelas peningkatan atau fitur baru apa yang dimiliki Samsung untuk Galaxy Buds 3.

Untuk versi sebelumnya sendiri yakni Galaxy Buds 2, varian Pro baru saja mendapat pembaruan software yang membawa peningkatan signifikan. Fitur yang hadir adalah kemampuan perekaman suara 360 derajat (360 Audio Recording).

Di laman resmi Samsung, dijelaskan bahwa 360 Audio Recording memungkinkan pengguna merekam video melalui HP Samsung Galaxy, lalu suaranya bisa direkam dengan Galaxy Buds 2 Pro dengan kualitas audio nyata dan menyeluruh (stereo).

Sementara itu, Google juga dilaporkan berencana untuk meluncurkan pelacak pintarnya sendiri, dengan nama kode “grogu,” pada konferensi pengembang tahunannya, Google I/O, pada bulan Mei. Langkah ini diharapkan dapat mengintensifkan persaingan di pasar pelacak pintar.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook