SMARTPHONE

Samsung Galaxy A31, Kualitas Kelas Menengah yang Lebih Ekonomis

Teknologi | Selasa, 16 Juni 2020 - 16:00 WIB

Samsung Galaxy A31, Kualitas Kelas Menengah yang Lebih Ekonomis

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Samsung Indonesia resmi menghadirkan perangkat smartphone baru dari keluarga Galaxy A pada 5 Mei 2020. Handset tersebut adalah Galaxy A31, satu varian lagi dari line-up kelas menengah Seri A yang dibanderol semakin ekonomis.

Samsung Galaxy A31 seperti lini A Series lainnya. Perangkat ini masih hadir menyasar market generasi muda atau yang disebut Samsung sebagai ‘Generasi Live’ dan membawa beberapa keunggulan di sektor kamera, layar, keunggulan baterai, dan tentunya desain.


Soal Samsung Galaxy A31, jika ditarik mundur, seri ini linear dengan Galaxy A30 yang hadir Maret 2019 lalu. Pada akhir tahun 2019, Samsung melakukan penyegaran di seri A30 dengan menambahkan embel-embel ‘S’ di belakangnya jadi A30s. Dengan demikian, boleh dikatakan A31 ini adalah penerus dari A30 dan A30s tahun lalu. Berikut ulasan terkait handset Samsung Galaxy A31.

Kelengkapan
Dari aspek kelengkapan, handset ini sudah hadir dengan paket yang terbilang lengkap. Dimulai dari sisi kemasan, Samsung Galaxy A31 di Indonesia masih mendapat sentuhan desain boks berwarna putih cerah seperti pendahulunya.

Pada bagian depan langsung tercermin wujud perangkat dengan beberapa informasi penting di bagian belakang boks. Untuk sisi kemasan, jika dibandingkan dengan seri lainnya Galaxy M, Galaxy A31 ini kemasannya memang lebih baik. Hal tersebut berbeda dengan kemasan Seri A di harga Rp 5 juta ke atas atau flagship Galaxy S dan Galaxy Note.

Handset Galaxy A31 hadir dengan paket penjualan yang terbilang lengkap dan siap pakai. Selain buku pedoman dan kitab-kitab pendukung lainnya beserta kartu garansi, handset ini sudah dilengkapi dengan jelly case tambahan dan sudah ada juga earphone standar, sebuah aksesori yang mulai langka ditemui di paket penjualan ponsel ekonomis saat ini.

Selain itu ada juga perangkat pendukung seperti kabel konektor daya dan transfer data Type-C, kepala charger, serta SIM ejector. Untuk aspek kelengkapan, Samsung baik kali ini. Handset sudah siap pakai dengan kelengkapan aksesori memadai.

Desain dan Layar
Samsung Galaxy A31 masih membawa desain dan layar yang mirip dengan Galaxy A30s. Layarnya masih memiliki takik atau notch bergaya tetesan air yang disebut Samsung sebagai layar Invinity-V. Dari aspek desain, Samsung Galaxy A31 cukup membawa kesan mewah namun dengan pilihan warna tak terlalu mencolok seperti hitam, biru dan putih.

Layar penuh dengan casing belakang mengkilap dengan sentuhan warna khas harusnya cukup mampu menggoda calon konsumen. Di sisi ini, kesan mewahnya juga tak berlebihan dengan pilihan-pilihan warna datar tadi.

Pada bagian depan ada layar penuh dengan desain Invinity-V berukuran 6,4 inci. Samsung Galaxy A31 juga masih hadir dengan bezel tipis dengan layar bermaterial Super AMOLED. Spesifikasi layar dari A31 sendiri mengusung resolusi Full HD Plus 1.080 x 2.400 piksel. Layarnya membawa aspek rasio 20:9 dengan 16 M color dan kerapatan piksel 411 ppi density.

Smartphone Samsung Galaxy A31 di bagian belakang dilengkapi dengan empat buah kamera utama. Susunan kamera Galaxy A31 juga mirip dengan Seri A teratas baru lainnya yang penempatan kameranya membentuk pola huruf ‘L’ atau simbol ‘Live’ dari ‘Generasi Live’ atau anak muda sebagai target market perangkat ini.

Housing kamera Samsung Galaxy A31 ini dibuat berbentuk square yang di dalamnya terdapat juga LED Flash. Konsep housing kamera demikian menjadi indentitas pada perangkat flagship Galaxy S20 Series dan kemungkinan Note 20 Series nantinya.

Konsep tersebut juga tampak mirip dengan apa yang hadir pada perangkat trio iPhone 11 terbaru. Desain demikian juga hadir pada perangkat anyar Samsung di Seri A, selain Seri S yakni Galaxy A51 dan A71.

Selain kamera, LED Flash dan branding Samsung, bagian belakang cenderung polos. Area pemindai sidik jari fisik absen dari bagian punggung perangkat ini. Hal tersebut lantaran fitur sidik jari atau fingerprint sudah berada di area layar atau dikenal dengan under display fingerprint.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook