TEKNOLOGI

Dibanderol Rp21 Jutaan, Samsung Galaxy Z Flip Ludes

Teknologi | Kamis, 13 Februari 2020 - 14:40 WIB

Dibanderol Rp21 Jutaan, Samsung Galaxy Z Flip Ludes

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Selain Galaxy S20 Series, Samsung Electronics Indonesia juga melakukan pre-order smartphone lipat keduanya, Galaxy Z Flip. Handset tersebut ditawarkan dengan harga tak murah yakni Rp21.888.000.

Mengusung desain ultra kompak dengan tampilan menawan, kehadiran seri terbaru Galaxy ini diklaim telah disambut dengan antusiasme tinggi dari masyarakat Indonesia. Alhasil, hanya dalam waktu 66 menit setelah online pre-order resmi dibuka hari ini (12/2) pukul 12:00 WIB, smartphone ini telah habis dipesan.


Verry Octavianus Wijaya, Samsung Mobile Product Manager Samsung Electronics Indonesia mengatakan, Galaxy Z Flip akan tersedia kembali dalam waktu dekat. “Itu kan sudah sold out juga, tapi kita pastikan akan ada lagi,” ujarnya di sesi media terkait Galaxy S20 Series di Jakarta, Rabu (12/2).


Perangkat lipat kedua setelah Galaxy Fold itu juga dikatakan memiliki segmen yang unik. Seperti sudah diberitakan sebelumnya juga, Galaxy Z Flip hadir dalam ukuran compact dan stylish. Galaxy Z Flip dibalut dalam desain layar lipat berbahan kaca dan menampilkan layar seluas 6,7 inci ketika dalam kondisi terbuka. Layar Dynamic AMOLED 6,7 inci dengan aspek rasio 21,9:9 memberikan pengalaman menonton sinematik film layar lebar favorit.

Dirancang dengan engsel tersembunyi dan UX yang diciptakan secara khusus, Galaxy Z Flip memberikan cara baru yang elegan dalam menciptakan, membagi, dan menikmati konten semuanya secara hands free. Galaxy Z Flip juga disebut menandai dekade baru dengan terobosan ponsel lipat cerdas, melalui sejumlah pemutakhiran. Mulai dari tampilan yang apik, hingga pengalaman menggunakan kamera yang fleksibel.

Selain itu, Samsung bekerja sama dengan Google dalam merancang mode Flex, yang memberikan pengalaman baru mengedepankan terobosan inovasi layar lipat Galaxy Z Flip. Saat pengguna membuka layar dengan posisi 900, mode Flex secara otomatis membagi layar Galaxy Z Flip menjadi dua layar 4 inci. Yaitu layar bagian atas dapat untuk melihat gambar, konten atau video, dan layar bagian bawah untuk mengontrol fitur.

Dapat juga untuk menonton dan menavigasi YouTube streaming di layar bagian atas, dan di saat bersamaan mencari video lain, membaca deskripsi dan menulis komentar di layar bagian bawah.

Dari sisi kamera, Samsung Galaxy Z Flip hadir dengan kamera depan untuk selfie berukuran 10 MP f/2.4. Sementara kamera utamanya yang berada di bagian cover ada dua buah. Masing-masing berukuran 12 MP ultra wide f/2.2 dan 12 MP wide angle f/1.8. Tentunya dilengkapi dengan Optical Image Stabilizer (OIS) dan Super Speed Dual Pixel AF. Kamera utamanya juga mendukung 8 kali digital zoom dan HDR 10 Plus recording.

Untuk jeroan, Samsung Galaxy Z Flip hadir dengan chip Octa-core 7 nm 64 bit dengan maximum speed hingga 2,95 GHz. Perangkat dipadupadankan dengan RAM 7 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

Galaxy Z Flip ditopang daya baterai 3.200 mAh. Perangkat menjalankan OS Android 10, mendukung fast charging, fingerprint scanner di area tepi, dan tak lupa NFC. Samsung Galaxy Z Flip hadir dengan tiga pilihan warna yakni purple, black, dan gold.

Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook