APLIKASI

Netflix Mulai Bersih-Bersih Pengguna yang Berbagi Password

Teknologi | Jumat, 10 Februari 2023 - 01:37 WIB

Netflix Mulai Bersih-Bersih Pengguna yang Berbagi Password
Ilustrasi: Netflix serius berantas praktik berbagi password (ISTIMEWA)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Perjuangan Netflix melawan praktik berbagi kata sandi tampaknya sungguh-sungguh direalisasikan. Hal ini dibuktikan dengan Netflix yang mulai meluncurkan berbagi akun berbayar di Kanada, Selandia Baru, Portugal, dan Spanyol setelah mencoba upaya tersebut di Amerika Latin.

Pengguna di wilayah tersebut harus menyetel lokasi utama agar memiliki akses tak terbatas di rumah. Jika Anda memiliki teman atau keluarga yang ingin berbagi akun, Anda harus berlangganan tingkat Standar atau Premium dan membayar biaya tambahan sesuai aturan tarif di masing-masing negara.


Pengguna tetap dapat menonton di ponsel atau login ke layanan di perangkat lain, seperti smart TV di hotel. Netflix juga memungkinkan pengguna untuk mengubah profil menjadi akun baru. Untuk aturan ini, Netflix menyebut akan terus mendengar feedback pengguna.

Diketahui sebelumnya, pelopor platform streaming ini tidak malu dengan alasannya. Seperti yang telah diperdebatkan di masa lalu, Netflix mengklaim praktik berbagi akun merusak kinerja keuangannya selama beberapa tahun terakhir.

Lebih dari 100 juta akun di seluruh dunia yang berbagi password memengaruhi kemampuan Netflix untuk berinvestasi dalam konten baru, menurut direktur produk Chengyi Long. Sharing password berbayar ini diharapkan bisa meningkatkan pendapatan perusahaan tanpa memaksa pengguna yang terkena dampak untuk membayar harga penuh untuk akun yang benar-benar terpisah.

Tidak jelas bagaimana wilayah lainnya akan mengambil kebijakan tersebut. Meski demikian, banyak layanan saingan tidak memiliki batasan berbagi akun, dan beberapa orang yang membagikan password Netflix-nya mungkin enggan membayar apa pun untuk menggunakan akses orang lain.

Pada paruh pertama tahun 2022, Netflix kehilangan pelanggan mereka karena persaingan di segmen tersebut memang semakin ketat. Hal ini yang membuat Netflix serius untuk menindak para akun yang berbagi kata sandi.

Tidak hanya itu, dalam upaya mendongkrak kinerja keuangannya, Netflix juga menerapkan langkah lainnya. Misalnya, Netflix berencana untuk menyematkan iklan di dalam platform mereka.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook