JAKARTA (RIAUPOS.CO) - WhatsApp masih menjadi platform instant messaging smartphone yang paling banyak digunakan. Tapi, secara teknis, pesaing lainnya sekarang berada jauh di depan anak perusahaan Facebook itu.
Misalnya saja Telegram. Layanan serupa WhatsApp itu menawarkan opsi untuk menggunakan akun yang sama secara paralel pada banyak perangkat. Bahkan dapat mengedit pesan setelah mengirimnya dan tidak hanya menghapusnya.
Hal yang sama sayangnya tidak berlaku untuk WhatsApp. Platform tersebut belum memungkinkan penggunaan di lebih dari satu perangkat dengan satu akun.
Hanya saja, kabar terbaru menyebutkan WhatsApp, untuk beberapa waktu ke depan mungkin akan mendukung fitur tersebut, menggunakan akun pada beberapa perangkat secara paralel dan terlepas dari solusi WhatsApp Web. Yakni hanya dapat mengakses pesan yang diterima di smartphone sambil mempertahankan koneksi dengannya.
Sekarang fungsi yang diinginkan banyak pengguna selama bertahun-tahun tampaknya dapat segera tersedia. Dilansir JawaPos.com dari Gizchina, untuk pertama kalinya, ada desas-desus tentang penggunaan beberapa perangkat termasuk tablet dan laptop.
Khususnya untuk iPad dari Apple, aplikasi terpisah dari WhatsApp mungkin sedang dalam pengembangan. Ini berarti bahwa smartphone tidak harus terhubung ke internet secara paralel.
Portal WABeta Info telah melihat fitur baru di WhatsApp versi beta Android, yang menunjukkan bahwa kemungkinan menggunakan akun Whatsapp yang sama secara paralel pada beberapa perangkat akan segera hadir. Kunci enkripsi berubah ketika menambah dan menghapus perangkatdan bisa dilihat di jendela obrolan.
Laporan ini didukung tangkapan layar yang memberikan petunjuk persis di jendela obrolan. Namun, fitur baru tersebut belum terlihat secara publik di versi beta aplikasi. Selain itu, fungsi saat ini masih belum ada di iOS, jadi mungkin perlu waktu sebelum WhatsApp benar-benar menghadirkan fitur multi-perangkat.
Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman