BUHUN DIRI

Dilaporkan Istri, Bayu Takut, Lalu Gantung Diri

Sumatera | Kamis, 09 April 2020 - 13:00 WIB

Dilaporkan Istri, Bayu Takut, Lalu Gantung Diri
ILUSTRASI

LANGKAT (RIAUPOS.CO) - Warga di Komplek Perumahan Taman Serasi Residence, Dusun IV-B, Desa Sambirejo, Kecamatan Binjai, Langkat geger dengan penemuan jasad Bayu Harianto (28) yang tergantung di rumahnya, Rabu (8/4).

Diduga korban Bayu bunuh diri dengan cara gantung diri. Bukti seutas tali mengikat di leher Bayu yang ditemukan tergantung di ruang tamu rumahnya. Diduga, korban nekat mengakhiri hidup karena persoalan rumah tangga dengan istri, Puput.


Informasinya, pasutri itu sempat terlibat cekcok mulut. Bayu sendiri adalah warga Dusun Tangkahan, Desa Batang Serangan, Batang Serangan, Langkat. Sri Kakak Ipar korban yang pertama kali menemukan jasad gantung diri itu sekitar pukul 07.30 WIB.

Namun, saksi Sri dikejutkan melihat Bayu sudah tergantung.”Saksi-saksi kita periksa, termaksud kakaknya yang kali pertama mengetahui jasad tersebut tergantung,” kata Kapolsek Binjai, AKP Rubenta Tarigan.

Melihat itu, Sri berteriak minta tolong. Teriakan Sri mengundang perhatian warga sekitar. Oleh warga, peristiwa ini dilaporkan ke perangkat desa dan diteruskan ke pihak kepolisian.

“Mendapat laporan, kita langsung turun ke lokasi guna melakukan identifikasi,” sambung Rubenta.

Dari hasil identifikasi awal, tidak ditemukan bekas luka atau lebam akibat tanda-tanda kekerasan. Petugas hanya menemukan tanda-tanda awam orang gantung diri. Seperti mengeluarkan kotoran, air seni dan lainya.

”Dapat disimpulkan sementara korban murni bunuh diri. Jenazah korban sendiri rencananya mau dibawa keluarga ke kampung halaman mereka untuk dimakamkan di sana,” bebernya.

Kemungkinan ada kaitannya dengan laporan istri korban ke Polres Binjai, atas kasus kekerasan dalam rumah tangga yang dituduhkan kepada korban.

 

Sumber: Sumutpos.co

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook