Keinginan kuat bercerai datang dari sang suami. Alasannya diduga karena belum dikaruniai momongan. Juga karena Prisia beradegan telanjang dalam Sang Penari.
Prisia Nasution sudah mulai dikenal sejak rajin wara-wiri di layar kaca FTV. Namanya makin meroket dan menyita perhatian banyak orang saat berperan di film Sang Penari. Bermain apik, Prisia sukses menggondol Piala Citra sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik.
Begitu mahirnya Prisia dalam berakting sampai menular di kehidupan nyata. Ia pintar menutupi sisi kehidupan pribadinya dari sorotan publik dan wartawan.
Namun usut demi usut, ternyata Prisia telah berstatus istri Ananda Haris Siregar, salah satu owner grup bioskop Blitz Megaplex dan anak Arifin Siregar, Gubernur Bank Indonesia era Presiden Soeharto. Prisia dan Ananda menikah pada 12 Agustus 2007.
Yang bikin kaget lagi, ternyata Prisia telah digugat cerai suaminya sejak 25 Agustus 2011. Artinya, Prisia sudah menjalani sepuluh kali sidang cerai!
‘’Iya, lagi sidang perceraian. Ananda yang menggugat cerai 25 Agustus lalu,’’ ungkap Juru Bicara Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Tamah, saat dihubungi, Senin (26/12).
Menurut Tamah, Prisia sempat datang saat sidang perdana yang beragendakan mediasi. Namun mediasi tersebut gagal, dan sidang dilanjutkan hingga saat ini.
‘’Saat mediasi keduanya datang. Kalau yang sekarang saya kurang perhatikan. Sidangnya memang tidak banyak yang tahu,’’ lanjutnya.
Menurut Tamah, sidang cerai Prisia akan dilanjutkan pada Rabu besok. ‘’Ini sudah masuk sidang ke sepuluh. Agendanya pembuktian,’’ tukasnya.
Belum ada konfirmasi kenapa perempuan bernama lengkap Prisia Wulandari Nasution ini digugat cerai suaminya.
Beredar rumor Prisia digugat cerai karena terlalu berani saat bermain sebagai Srintil di Sang Penari. Dalam satu scene, Prisia memang sempat beradegan telanjang.
Kabar lainnya, dia digugat cerai karena belum bisa memberikan Ananda, seorang anak. Tapi spekulasi itu belum terjawab.
‘’Kalau alasan itu kan sudah masuk materi sidang, jadi saya tidak bisa memberitahukan,’’ jelas Tamah.
Alotnya sidang perceraian disinyalir pula karena Prisia masih ingin mempertahankan biduk rumah tangganya. Tapi suaminya berpandangan beda.
‘’Kalau masalah keukeuh, kan suaminya yang gugat, berarti suami yang ingin cerai. Dan sebaliknya. Namun yang jelas ada masalah," kata Tamah. Selama menjalani sepuluh kali sidang, Tamah mengaku keduanya baru satu kali bertemu di ruang sidang.(jpnn)