SIAK (RIAPOS.CO) - Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi berikan penghargaan kepada 20 personel Polres Siak yang berprestasi. Dari 20 personel itu, lima perwira, 15 brigadir Polri, salah satunya Polwan.
Apresiasi yang diberikan Kapolres Asep dengan memberikan penghargaan merupakan upaya membangun sinergisitas antara dirinya dengan personel.
Bagi yang memiliki kesungguhan dalam melaksanakan tugas sesuai tupoksinya, bahkan semakin dekat dengan masyarakat tentu akan berdampak pada Polri yang semakin dicintai.
‘’Saya tidak hanya memberikan penghargaan bagi yang memiliki integritas, sehingga semua berlomba-lomba dalam meriahnya. Sebaliknya saya juga akan memberikan sanksi tegas bagi yang melakukan pelanggaran,’’ terang Kapolres Asep.
Sejatinya ini hal yang biasa di tubuh Polri, ada penghargaan dan sanksi. Tapi semua mesti memberikan pelayanan terbaiknya untuk masyarakat, sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi berharap, semoga penghargaan yang diberikan ini dapat memotivasi para personel untuk berprestasi dalam segala bidang, serta lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat khususnya di wilayah Siak.
‘’Saya berikan penghargaan ini untuk memotivasi para anggota jajaran Polres Siak bisa berprestasi dan meningkatkan kinerja demi kemajuan kesatuan,’’ sebut Kapolres Asep.(mng)