SIAK (RIAUPOS.CO) -- Kepolisian Resor (Polres) Siak dan jajaran membagikan 650 paket bantuan sosial (bansos). Paket bansos tersebut disalurkan kepada masyarakat yang terdampak penyesuaian harga BBM.
Dikatakan Kapolres Siak AKBP Ronald Sumaja, sasaran penerima bansos, sopir truk, kurir pengantaran paket, penarik beca, nelayan penyeberangan dan mobil angkutan lainnya.
Untuk Polres Siak, titik distribusi bansos bertempat di depan Kantor Polres Siak Jalan lintas Dayun-Perawang Km 70.
"Puluhan sopir angkutan dan kurir pengantar paket dan kalangan masyarakat menerima paket yang kami bagikan," kata Kapolres Ronald dan Wakapolres Kompol Aslely, serta beberapa pejabat Polres Siak.
Penyaluran paket bansos ini merupakan inisiasi dari Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal yang dilaksanakan serentak di seluruh jajaran Polda Riau.
Kegitan ini sudah dimulai sejak Selasa (7/9), sebagai bentuk kepedulian Polda Riau kepada masyarakat, terutama yang terkena dampak penyesuaian harga BBM.
"Bansos ini, mendukung kebijakan pemerintah, terkait penyesuaian harga BBM. Kami harapkan ini bisa turut meringankan beban masyarakat," jelas Kapolres Ronald.
Sebagai informasi, paket sembako uang dibagikan ini terdiri dari beras 10 kg, gula, minyak goreng, teh, dan mi instan.
Seorang pengemudi mobil truk Mahmuda, mengaku senang dengan adanya bantuan bansos dari Polri ini. "Kami merasa terbantu dengan paket sembako ini," katanya.
Kenaikan BBM sangat berdampak kepada biaya operasional, sehingga mempengaruhi ekonomi keluarga. "Terima kasih pak polisi yang peduli. Paket sembako ini sangat-sangat membantu kami," ucapnya.
Laporan: Monang Lubis (Siak)
Editor: Rinaldi