PARADE TARI RIAU 2018

Koreografer Harus Lebih Berani Berkreasi

Seni Budaya | Kamis, 12 Juli 2018 - 09:24 WIB

Koreografer Harus Lebih Berani Berkreasi
SERAHKAN PIALA: Kepala Dinas Pariwisata Riau menyerahkan piala untuk juara umum Parade Tari Se-Riau, Sabtu (7/7/2018) di Anjung Seni Idrus Tintin. (DISPAR FOR RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Perhelatan Parade Tari Se-Riau yang berlangsung, Sabtu (7/7) di Anjung Seni Idrus Tintin, berakhir sudah. Enam dari sembilan kabupaten/kota yang ikut ambil bagian berhak atas kemenangan yang ditetapkan lima dewan pengamat.

Menurut salah seorang dewan pengamat, Syafmanefi Alamanda yang juga seorang koreografer, pada parade tahun ini, secara kualitas memang menurun dari sebelumnya. Banyak peserta terjebak pada visual dan jarang yang berani lebih mengembangkan ke arah kreativitas layaknya sebuah pengkaryaan tari berkualitas.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Memang secara kualitas karya-karya koreografer tahun ini menurun. Itu bukan kata saya saja, tapi semua dewan pengamat helat ini. Karenanya, diharapkan pemenang untuk mewakili Riau ke tingkat nasional harus bekerja keras agar karyanya maksimal di level nasional mendatang,’’ ujar Nanda, sapaan Syafmanefi Alamanda.

Parade Tari sendiri memang berlangsung setiap tahun, baik di level kabupaten/kota, provinsi, dan nasional. Perhelatan ini menjadi ajang tahunan yang ditunggu-tunggu insan tari sebagai upaya mengukur kemampuan dalam penciptaan karya mereka. Apalagi, komunitas tari di Riau bertumbuh semarak karena mendapat tempat di hati masyarakat secara luas.

Kepala Dinas Pariwisata Riau Fahmizal mengatakan, pihaknya memang cukup konsen dan memberi ruang pada insan seni untuk berkarya. Ruang-ruang telah diciptakan dan dikembangkan, tidak hanya seni pertunjukan seperti tari, teater, maupun musik, juga bidang-bidang lain, termasuk pariwisata. Karenanya, ia mengharapkan kepada seniman lebih aktif dan kreatif sebab berbagai ruang apresiasi telah bergulir.

‘’Paling tidak, kami sudah berupaya maksimal untuk bekerja keras mewujudkan impian para seniman, pelaku ekonomi kreatif, dan pelaku wisata di Riau. Hal itu tentu belum bisa memuaskan semua pihak namun kami akan terus berupaya maksimal,’’ katanya mengakhiri.(ifr)

Laporan FEDLI AZIS, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook