OPD Diingatkan Tak Berpuas Diri

Rokan Hulu | Jumat, 19 Agustus 2022 - 11:24 WIB

OPD Diingatkan Tak Berpuas Diri
Bupati Rohul H Sukiman didampingi Wabup Rohul H Indra Gunawan menyerahkan piagam dan trofi atas penghargaan Kota Layak Anak Kategori Madya Tahun 2022 kepada Kadissos P3A Rohul H Damri Poti, Rabu (17/8/2022). (DISKOMINFO UNTUK RIAUPOS.CO)

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Momentum Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tingkat Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Rabu (17/8), sejumlah prestasi yang diraih oleh pemerintah daerah baik tingkat Provinsi Riau maupun tingkat Nasional tahun 2022 diumumkan.

Sekaligus penyerahan piagam penghargaan dan tropi maupun uang pembinaan kepada OPD terkait oleh Bupati Rohul H Sukiman usai mengikuti upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI secara virtual bersama Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bertempat di pendopo rumah dinas Bupati Rohul.  


Prestasi Tingkat Nasional yang diraih Pemkab Rohul itu seperti Penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2022 Predikat Madya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak Republik Indonesia.

Kemudian Penghargaan Manggala Karya Kencana tingkat Nasional dari BKKBN Pusat yang diraih Ketua TP PKK Rohul Hj Peni Herawati Sukiman. Selanjutnya, Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Rohul Tahun 2021 dari BPK RI.

Tim Penggerak PKK Rohul meraih Juara I Kategori Aku Hatinya PKK pada Jambore PKK Provinsi Riau Tahun 2022 dan Juara I Pawai Taaruf serta Juara 2 Stand Pameran MTQ XL tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Rokan Hilir, Penghargaan Terbaik III Pembangunan Daerah Provinsi Riau  Tahun 2022 dari Gubernur Riau dan prestasi lainnya.

Bupati Rohul H Sukiman kepada wartawan, Rabu (17/8) menyebutkan, sejumlah prestasi tingkat nasional dan Provinsi Riau yang diraih Pemkab Rohul yang diumumkan, itu semua berkat kerja keras dari seluruh OPD, pemerintah desa dan dukungan penuh dari masyarakat terhadap kebijakan dan program kegiatan yang dilaksanakan Pemkab Rohul.

Orang nomor satu Rohul itu menjelaskan, seperti Penghargaan Manggala Karya Kencana tingkat Nasional yang diraih TP PKK Rohul, merupakan salah satu bentuk berjalannya 10 program Pokok PKK dalam menekan angka prevalensi stunting yang didukung Pemkab Rohul telah berjalan optimal.

Begitu juga penghargaan Opini WTP dari BPK RI. ‘’Atas capaian prestasi yang diraih ini, Saya ingatkan seluruh OPD di Rohul jangan cepat berpuas diri," harap Bupati Rohul dua periode itu.(zed)

Laporan Engki Prima Putra, Pasirpengaraian









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook