(RIAUPOS.CO) -- Bupati Rokan Hilir (Rohil) mengharapkan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dapat meningkatkan kinerja agar target untuk pendapatan daerah sesuai dengan yang telah ditentukan dapat tercapai.
“Seperti target untuk pajak bumi dan bangunan pedesaan dan perkotaan (PBB-P2). Yang sudah ditarget Rp8 miliar. Harapan kita hal itu dapat tercapai,” kata bupati usai menghadiri satu acara di Bagansiapiapi, baru-baru ini.
Pada pertemuan itu, diketahui raihan yang ada untuk sektor PBB P2 belum mencapai separuh dari yang ditargetkan. Maka dari itu, bupati mengharapkan Bapenda secara khusus dapat meningkatkan performa kinerja yang ada.
“Dengan tengat waktu yang masih ada, tentunya diperlukan kerja keras dari semua jajaran khususnya Bapenda. Untuk dapat mencapai sesuai dengan target yang diinginkan. Jangan lupa langkah evaluasi juga harus dilakukan sehingga bisa diketahui mana saja yang perlu ditingkatkan dan dibenahi lebih baik lagi,” ujarnya.
Soal pengelolaan pendapatan asli daerah (PAD) dari berbagai sektor, kini tengah digalakkan. Karena dirinya merasa tidak mungkin terus bergantung dari dana bagi hasil (DBH) minyak bumi. Sedangkan kondisi defisit anggaran terus terjadi karena pengurangan DBH.
“Apa saja peluang untuk PAD harus bisa digali. Seperti dari PBB ini kan banyak peluang mengingat jumlah objek pajak yang sangat banyak. Begitu juga untuk potensi lainnya seperti pengelolaan parkir, saya kira kalau benar-benar dikelola dengan baik maka hasilnya pasti bisa maksimal,” tegas bupati.(adv)