PROVINSI RIAU

Plt Gubri: Nama Kepala SKPD Yang Bakal di Evaluasi Sudah di Tangan

Riau | Kamis, 31 Desember 2015 - 17:59 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mengaku telah mengantongi nama-nama kepala SKPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Riau yang kinerjanya dinilai kurang baik dan akan di evaluasi pada tahun 2016 mendatang.

"Kami telah mengantongi beberapa nama SKPD di lingkungan Pemprov Riau yang akan dievaluasi. Penilaian evaluasi tersebut adalah berdasarkan catatan dan laporan yang diterima," kata Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman pada ekspos perkembangan pembangunan serta target 2016 di ruang melati, Kamis (31/12).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Seperti diketahui, ada beberapa SKPD dan Badan bekerja tidak optimal, tidak bisa bersinergi dengan instansi terkait dan bawahannya."Kepala SKPD diharapkan tetap fokus dengan tugasnya," kata Plt Gubri

Plt Gubri menyebutkan banyak kepala SKPD yang lemah dalam memahami tugasnya, terutama  berkoordinasi dengan bawahan serta stake holder terkait.

Laporan: Dofi Iskandar

Editor: Yudi waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook