OPERASI ZEBRA MUARA TAKUS 2018 POLRES DUMAI

Masyarakat Diminta Tertib Berlalu Lintas

Riau | Rabu, 31 Oktober 2018 - 11:20 WIB

Masyarakat Diminta Tertib Berlalu Lintas
PASANGKAN PITA: Kapolres Dumai AKBP Restika P Nainggolan memasangkan pita tanda dimulainya pelaksanaan Operasi Zebra 2018 di Mapolres Dumai, Selasa (30/10/2018). hasanal bulkiah/riau pos

DUMAI (RIAUPOS.CO) - Polres Dumai menggelar Operasi Zebra Muara Takus 2018. Razia ini dilaksanakan serentak se-Indonesia, Senin (30/10) hingga 12 November 2018 mendatang. Operasi ini berfokus pada penindakan pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas.

Kapolres Dumai AKBP Restika P Nainggolan mengatakan bahwa Operasi Zebra ini merupakan Operasi Cipta Kondisi menjelang Operasi Lilin pengamanan Natal dan Tahun Baru 2019 nanti.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Masyarakat tidak perlu khawatir, karena kegiatan ini merupakan kegiatan rutin, mari budayakan tertib lalu lintas guna keamanan dan kenyamanan bersama,” ucap Kapolres.

Dalam operasi ini ada dua sistem penindakan yang akan dilakukan yaitu stationer dan mobile hunting dengan tujuh sasaran utama pelanggaran lalu lintas di antaranya berkendara yang tidak wajar atau mabuk, berboncengan lebih dari satu, menggunakan handphone saat berkendara, melawan arus, overload dan batas kecepatan maksimum serta beberapa pelanggaran lainnya. “Masyarakat peduli lalu lintas,” ujarnya.

Kasat Lantas Polres Dumai AKP Adi Wibowo menjelaskan bahwa jelang melaksanakan Operasi Zebra ini pihaknya sudah melakukan sosialisasi dan pemberitahuan kepada seluruh masyarakat dan instansi maupun pihak sekolah baik secara langsung maupun pemberitahuan melalui spanduk untuk tertib berlalu lintas serta melengkapi surat kendaraan mereka.

“Penindakan bukan hanya berlaku kepada kendaraan roda dua, melainkan kendaraan roda empat juga akan kita tertibkan,” jelasnya.

Kasat Lantas Polres mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tertib dan mematuhi aturan lalu lintas. Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, termasuk melengkapi surat-surat kendaraan.

“Intinya kami  mengajak masyarakat  untuk  tertib lalu lintas dan jadi pelopor keselamatan,”tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook