BENGKALIS

Masyarakat Diajak Meneladani Nabi Muhammad

Riau | Rabu, 30 Desember 2015 - 10:37 WIB

Masyarakat Diajak Meneladani Nabi Muhammad
Sekda Bengkalis H Burhanuddin membacakan sambutan tertulis Pj Bupati Bengkalis, Ahmad Syah Harrofie saat kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1437 H, di Masjid Istiqomah, Senin (28/12/2015) malam.

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - PERINGATAN Maulid Nabi Muhammad SAW yang diperingati tiap tahunnya, diharapkan dapat semakin memperkokoh sikap setiap manusia dalam meneladani akhlaknya.

Harapan tersebut disampaikan Penjabat Bupati Bengkalis, H Ahmad Syah Harrofie yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkalis, H Burhanuddin di hadapan jamaah Masjid Istiqomah, sempena peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang ditaja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis, Senin (28/12).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebab, hal ini selaras dengan misi kenabian Muhammad SAW yakni menyempurnakan akhlak manusia, karena akhlak adalah kunci pokok bagi tegaknya panji-panji kehidupan manusia.

“Dalam menyempurnakan akhlak, salah satu pembelajaran penting yang harus kita contoh dan teladani adalah bahwa baginda Rasulullah SAW memulai segala sesuai itu dari diri sendiri, sabda nabi yang populer ibda bi nafsika”, terangnya.

Mengapa Rasulullah meyatakan demikian, lanjut Burhanuddin saat membacakan sambutan tertulis Pj Bupati Bengkalis, karena Nabi Muhammad sangat memahami bahwa perubahan sosial tidak akan terjadi tanpa perubahan kultural, dan perubahan kultural mustahil terjadi tanpa perubahan individual.

“Oleh karena itu melalui peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad ini kami mengajak kita semua untuk terus meneladani dan melajutkan misi kerasulan Nabi Muhammad sebagai pembawa risalah dari Allah SWT yakni menyampaikan Islam rahmatan lil alamin”, ajaknya. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1437 H yang memiliki tema ‘Mari Kita Jadikan Akhlak Rasulullah SAW sebagai Suri Tauladan dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa dan Bernegara’ ini ditutup dengan tabligh akbar, menghadirkan penceramah Ustadz H Yurnalis dari Pekanbaru.

Dalam siraman rohaninya, Ustadz H Yurnalis mempertegas kembali tentang misi kenabian Muhammad SAW. Yakni ada tiga hal, pertama akidah yang tak bisa ditawar-tawar, kedua ibadah yang harus diamalkan bukan diperdebatkan, dan ketiga adalah akhlak yang harus diterapkan.

“Apabila ketiga hal tersebut secara sempurna kita lakukan, maka yakin dan percayalah Bengkalis akan menjadi negeri yang cemerlang, gemilang, dan terbilang atau baldatun toyyiban warobbun ghofur”, pungkasnya.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook