Sekda Pelalawan Resmikan Yayasan Muallaf

Riau | Kamis, 30 Januari 2014 - 09:35 WIB

PELALAWAN (RIAUPOS.CO) - Sekretaris Daerah (Sekda) Pelalawan Drs H Tengku Mukhlis MSI meresmikan secara langsung operasional Yayasan Pembinaan Muallaf Ar Risalah Pelalawan, Sesala (28/1) siang kemarin di Masjid Raya Muttaqien Pangkalan Kerinci.

Namun demikian, meski yayasan tersebut telah diresmikan, pembinaan terhadap pemeluk Islam yang baru ini merupakan tanggungjawab seluruh umat Islam.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebenarnya pembinaan terhadap muallaf ini merupakan tanggungjawab kita semua. Hanya saja, hal itu belum sepenuhnya dilakukan. Namun, kami atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan mengapresiasi sepenuhnya atas terbentuknya Yayasan Pembinaan Muallaf Ar Risalah Pelalawan ini.

Pasalnya, pihak pengurus telah maju selangkah membantu pemerintah melakukan pembinaan terhadap saudara baru kita ini,’’ terang Sekdakab Drs H T Mukhlis MSi dalam sambutannya mewakili Bupati Pelalawan HM Harris.

Untuk itu, sambung Sekda, pihaknya berharap agar yayasan ini dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dalam melakukan pembinaan, meski terganjal berbagai tantangan.

‘’Mendirikan yayasan jauh lebih mudah dibanding memelihara serta tetap menghidupkan yayasan atau lembaga ini agar tetap eksis sesuai tugas dan fungsinya. Yayasan ini juga merupakan perpanjangan tangan pemerintah dalam melakukan pembinaan. Pasalnya, tidak semua aspek yang mampu dijangkau pemerintah, jadi sekali lagi terima kasih pemerintah untuk seluruh jajaran pengurus hingga terbentuknya yayasan ini.  Pemkab Pelalawan tentunya akan siap membantu semampunya sesuai dengan porsinya untuk kemajuan yayasan ini di masa mendatang,’’ beber Sekda.

Senada dengan Sekda, Kepala Kantor Kemenag Pelalawan Drs H Zulkifli juga menyampaikan apresiasinya atas terbentuknya yayasan pembinaan muallaf.

Diakuinya, memang selama ini pembinaan terhadap muallaf yang ada di daerah ini belum maksimal.

Namun, dia juga berharap, dengan hadirnya yayasan khusus ini akan sangat membantu pihaknya dalam melakukan pembinaan ke depan.

‘’Saya berharap, Pemkab Pelalawan, Kemenag juga pihak yayasan akan bersinergi dalam melakukan pembinaan ke depannya,’’ papar Kakan Kemenag.

Sementara itu, Ketua Yayasan Pembinaan Muallaf Ar Risalah Pelalawan Ustadz H M Gohan M Matondang SPdI dalam sambutannya mengatakan, bahwa berdirinya yayasan ini berawal dari panggilan hatinya atas keprihatinan masih kurangnya perhatian terhadap para muallaf yang ada di Kabupaten Pelalawan.

Apalagi, dirinya yang dulunya beragama nonmuslim lalu mendapatkan hidayah Islam, sangat banyak rintangan sehingga memerlukan bimbingan dan keteguhan hati sehingga istiqamah dalam agama yang benar yang dibawa Nabi Muhammad SAW ini.

Berlatar belakang keprihatinan itu, serta didukung sejumlah pengurus yang lain hingga dengan Bismillah kami bentuklah yayasan ini. Insya Allah, yayasan ini nantinya akan membina ratusan muallaf yang ada di Kabupaten Pelalawan dengan mengacu kurikulum pendidikan pesantren pimpinan Ustaz Nababan. Kami juga berharap bantuan dan uluran tangan umat Islam semuanya, termasuk pemerintah daerah agar cita-cita mulia menegakkan agama Allah berjalan dengan lancar,’’ ujarnya.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook