PEKANBARU (RIAUPOS.CO) Pasar Higienis, pemerintah Kota Pekanbaru juga menyediakan lokasi alternatif untuk menampung pedagang yang selama ini berjualan di Jalan Teratai, Seroja dan Alamudinsyah yakni di Pasar Peputra Maha Jaya (PMJ). Pasalnya, Pasar Higienis hanya mampu menampung sekitar 150 pedagang, sementara yang terdata ada lebih dari 400 pedagang yang berjualan di tiga jalan tersebut. Humas Pasar PMJ, Yuhana Arnela mengatakan, pihaknya sudah siap untuk menampung pedagang yang tidak tertampung di Pasar Higienis. Berbagai sarana pendukung bagi pedagang juga hingga saat ini sudah disiapkan. Namun memang pihaknya masih menunggu arahan dari pemerintah Kota Pekanbaru.
“Kalau tempat sudah siap, kami hanya tinggal menunggu informasi atau arahan dari wali kota atau instansi terkait. Untuk jumlah tempat di PMJ yang bisa digunakan berjumlah sekitar 350 tempat,” katanya.
Dari 350 tempat berjualan tersebut, sebanyak 150 unit masih berstatus milik PMJ. Sedangkan sisanya yakni 200 tempat milik perorangan yang juga akan disewakan kepada pedagang. Hingga saat ini, pedagang yang sudah mendaftar untuk masuk ke pasar PMJ baru berjumlah 37 pedagang.
“Ke-37 pedagang tersebut rata-rata adalah pedagang sayur, bumbu dan juga ikan kering. Setiap hari kami masih terus membuka pendaftaran bagi pedagang yang mau pindah,” sebutnya.
Untuk penempatan pedagang, pihak pengelola PMJ juga sudah memetakan lokasi pedagang dari jenis jualannya. Misalnya saja untuk pedagang ikan basah dan bumbu, akan ditempatkan di lantai basement, sedangkan pedagang seperti sayur-sayuran akan ditempatkan di lantai dasar.
Bagi para pedagang yang baru pindah tersebut, pihak pengelola PMJ juga sudah menyiapkan program khusus yakni menggratiskan sewa tempat selama tiga bulan. Pedagang hanya perlu membayar uang kebersihan dan keamanan saja.
“Pada intinya kami siap mendukung program pemerintah terkait pemindahan pedagang tersebut, salah satunya dengan penyediaan tempat bagi pedagang,” jelasnya.(gem)
(Laporan SOLEH SAPUTRA, Kota)