SIAK

SMK Yamatu Peringati Sumpah Pemuda

Riau | Kamis, 29 Oktober 2015 - 10:34 WIB

SMK Yamatu Peringati Sumpah Pemuda
wiwik werdaningsih/riau pos MARCHING BAND: Siawa SMK Yamatu Tualang bermain marching band usai upacara Sumpah Pemuda di halaman sekolahnya, Rabu (28/10/2015).

PERAWANG (RIAUPOS.CO) - Ratusan siswa SMK Yamatu Perawang dengan semangat mengikuti upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda. Upacara berlangsung di lapangan halaman SMK Yamatu, Rabu (28/10).

Sebagai inspektur upacara adalah Sekrektaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Siak Suprapto, dihadiri Kabid Kurikulum Pendidikan Zul Ikrar, Kepala UPTD Pendidikan Tualang Zahroni, Kepala Yayasan Yamatu Alfandi dan Kepala SMK Yamatu Mayang Murni serta majelis guru.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Usai upacara, pertunjukan atraksi ditampilkan oleh para siswa. Penunjukan tersebut memukau yang hadir. Suprapto menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan yang digelar SMK Yamatu memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Menurutnya, ini mencerminkan semangat pemuda. Karena para pemuda harus bisa bersaing di masa ekonomi Asia khususnya SMK kejuruan.

 ‘’Harapan dengan semangat sumpah pemuda ini, bisa menumbuhkan semangat pelajar untuk meningkatkan prestasi,’’ katanya.

Kepala UPTD Pendidikan Tualang Zahroni mengatakan, dengan semangat sumpah pemuda semoga para pemuda bisa menunjukan kreativitas dan semangat yang tinggi membangun negeri ini dengan bakat, minat dan keterampilan, agar bisa bersaing di dunia globalisasi.

Sementara Kepala SMK Yamatu Mayang menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan semangat kepada para pelajar. ‘’Kita berharap dengan sumpah pemuda, pelajar bisa lebih bersaing lagi,’’ harap Mayang.(adv/mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook