Mahasiswa Gelar Aksi

Riau | Jumat, 28 September 2012 - 08:34 WIB

Mahasiswa Gelar Aksi
Seorang polisi turut membaca selebaran yang berisi tuntutan para pendemo, di depan Kantor Gubernur Riau, Kamis (27/9/2012). (Foto: mirshal/riau pos)

PEKANBARU (RP)- Belasan mahasiswa yang mengaku berasal dari LSM Melayu Untuk Negeri Riau (Muri-Riau) melakukan aksi demonstrasi di Kantor Gubernur Riau, Kamis (27/9). Massa aksi menuntut agar kasus korupsi yang diindikasikan terjadi pada proyek pengadaan interior Anjung Seni Idrus Tintin dituntaskan.

Di bawah terik matahari, pelaku aksi terlihat secara bergantian menyampaikan aspirasi dengan selembar spanduk bertuliskan tuntutan mereka.  Massa terlihat kecewa, karena upaya mereka untuk menemui pejabat Pemerintah Provinsi Riau tidak direspon.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Kami dari LSM Muri-Riau mendesak KPK RI melalui Kejati Riau untuk mengusut tuntas proyek pengadaan interior gedung Idrus Tintin. Ini harus dituntaskan,’’ ungkap Pefri Pelita Hendra selaku Ketua Umum Muri-Riau.

Mereka juga mengharapkan Pemerintah Provinsi Riau dapat menerima aspirasi yang disampaikan. Sehingga dapat menjadi pembelajaran di kemudian hari dalam mengantisipasi penyalahgunaan anggaran daerah.

Massa aksi tidak dapat berbuat banyak, karena aksi demonstrasi yang dimulai pukul 11.00 WIB itu dikawal ketat oleh Aparat Kepolisian dan Satpol PP Provinsi Riau. Setelah menyampaikan aspirasinya, demonstran memilih untuk membubarkan diri.(rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook