PEKANBARU

Penggantian Sekda Jangan Ganggu Proses Banggar

Riau | Selasa, 27 Oktober 2015 - 10:41 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Adanya penggantian Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau Zaini Ismail yang juga menjabat sebagai ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), diharapkan tidak akan mengganggu kinerja bersama Banggar DPRD Riau dalam membahas KUA PPAS APBD-P 2015. Pasalnya, hingga saat ini, tim Banggar bersama TAPD masih terus melakukan pembahasan sebelum melakukan penandatangan MoU KUA PPAS.  

Anggota DPRD Riau Dr Taufik Arrahkman SH MH kepada wartawan, Senin (26/10) mengatakan, dirinya juga merasa terkejut ketika mendengar adanya penggantian Sekda Provinsi Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Bahkan politisi Gerindra ini menilai bahwa keputusan untuk mengganti Sekda tersebut terkesan cukup mendadak. Namun demikian, diharapkan keputusan tersebut sebelumnya sudah dipersiapkan jauh-jauh hari.

‘’Saya kaget mendengar adanya informasi tersebut dan terkesan cukup mendadak. Tapi ini pasti sudah jauh-jauh hari dipersiapkan pengajuannya.

Seharusnya di tengah situasi seperti ini, yakni adanya pembahasan APBD-P 2015 dan masih adanya bencana kabut asap yang menyelimuti Riau, hal seperti itu bisa ditunda dulu,’’ katanya. Lebih lanjut dikatakannya, seharusnya jikapun (mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook