Jasad Korban Gantung Diri Diserahkan ke Keluarga

Riau | Senin, 26 November 2018 - 13:30 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -  Jasad Candra Sepiandi (27) seorang karyawan Toko Bursa Bangunan, warga Jalan Garuda Sakti, Km 3, Kelurahan Air Putih, Kecamatan Tampan yang ditemukan tewas tergantung di toko tempatnya bekerja, Jumat (23/11) lalu, telah diserahkan kepada keluarganya.

Hal tersebut disampaikan Kapolsek Tampan Kompol Kari Amsah Ritonga saat dikonfirmasi Riau Pos, Ahad (25/11). Mantan Kapolsek Ujungbatu, Rokan Hulu tersebut juga menyampaikan bahwa, keluarga korban tidak ingin dilakukan autopsi dan telah mengiklaskan peristiwa tersebut.

“Keluarganya telah membuat pernyataan dan tidak ingin jasad korban diautopsi,” katanya.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pemberitaan sebelumnya, korban ditemukan pertama kalinya oleh dua orang temannya Yus Mahendra (14) dan Amrizal (52).

Dijelaskannya waktu itu sekitar pukul 13.30 WIB, Yus Mahendra dan Amrizal mau buka toko, karena dalam kondisi terkunci dari dalam keduanya terus memanggil.

Setelah sekian lama menunggu, karena tidak kunjung dibuka Yus Mahendra disuruh untuk memanjat ke lantai dua oleh Amrizal untuk melihat ke dalam toko.

Tidak beberapa kemudian setelah Yus memanjat, dirinya dikagetkan setelah melihat korban sudah tergantung di tangga toko dengan menggunakan tali tambang warna putih.

Melihat kondisi tersebut Yus langsung keluar menginfokan bahwa Candra gantung diri.

Saat itu tidak beberapa lama kemudian mereka langsung memberitahukan kepada atasan mereka. Mereka pun langsung mendobrak pintu toko bagian belakang.

Ketika mereka bersama-sama masuk ke dalam toko, ternyata korban sudah tergantung dan tidak bernyawa lagi. Dalam peristiwa tersebut barang tidak ditemukan adanya barang-barang yang hilang. Setelah mendapatkan kondisi tersebut, waktu itu mereka langsung melaporkan kasus tersebut kepada Polsek Tampan.

 menerima laporan itu petugas langsung ke lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dibantu tim Identifikasi Polresta Pekanbaru. Usai mengevakuasi jasad korban, petugas membawa ke RS Bayangkara Polda Riau.(man)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook