SIAK (RIAUPOS.CO) - Meski dalam sepekan ke depan berlangsung iven Tour de Siak yang panitia penyelenggaraannya melibatkan seluruh SKPD, tentunya dalam hal pelayanan kepada masyarakat jangan sampai terganggu.
Imbauan ini disampaikan oleh Sekdakab Siak Drs H Tengku Said Hamzah, Selasa (24/11).
Menurut dia, tak ada alasan untuk menghambat pelayanan dengan penyelenggaraan iven ini. Apapun kondisinya tetap pelayanan diutamakan. ‘’Saya tak mau dengar ada komplain terhadap pelayanan pemerintah,’’ tegas Said Hamzah. Diakui dia, iven ini sudah disiapkan kepanitiannya dan dalam kepanitiannya sudah ada bidang-bidang yang menangani. Tentunya dalam hal ini, harus disiasati dengan seksama, agar jangan ada yang dikorbankan.
Iven TdS ini memang bagian dari program pemerintah untuk mempromosikan potensi yang ada di kabupaten, namun tetap saja yang menyangkut dengan tugas dan fungsi tetap harus diutamakan.
Karena itu, seluruh SKPD dapat mensiasatinya dari sekarang, jangan sampai iven yang diselenggarakan ini dijadikan alasan. Mantan Kadis DPPKAD ini menambahkan, dalam sepekan ini konsetrasi pekerjaan terbagi, akan tetapi jangan sampai menghambat tugas pokok, semuanya harus diselesaikan dengan baik sesuai dengan tanggungjawab dari pekerjaan itu.(adv/mal)