Jalan Riau-Sumbar Longsor 70 Meter

Riau | Rabu, 25 April 2012 - 10:36 WIB

Laporan MARRIO KISAZ, Pekanbaru marrio-kisaz@riaupos.co

Jalan nasional Riau-Sumbar kilometer 88,6 tepatnya setelah jembatan PLTA Koto Panjang mengalami kerusakan. Bagian tepi jalan ambruk karena longsor hingga 70 meter.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hal ini mengganggu arus transportasi kedua provinsi bertetangga tersebut dalam beberapa hari belakangan ini.  

Pihak Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau membenarkan informasi tersebut. Untuk itu, Dinas Pekerjaan Umum sudah berkoordinasi dengan Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional 2 di Padang. Langkah itu dilakukan untuk mencarikan solusi atas kerusakan infrastruktur transportasi tersebut.

‘’Sudah, kita sudah berupaya mencarikan solusinya. Bahkan saya sudah turun melihat langsung. Kita harapkan dalam waktu dekat ini segera dicarikan solusi,’’ tutur Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau, SF Hariyanto kepada Riau Pos, Selasa (24/4) melalui telepon selulernya.

Menurutnya, langkah koordinasi bersama instansi terkait diperlukan, agar kerusakan jalan tidak berlarut-larut. Sehingga tidak berdampak pada pelayanan masyarakat dalam bertransportasi.

Saat ditanyakan mengenai panjang kerusakan jalan di kawasan tersebut, dia mengatakan kerusakan sebagian besar terjadi pada bahu jalan mencapai 70 meter.

Bahkan, beberapa alat berat dan rambu lalu lintas sudah diupayakan turun di kawasan tersebut.

‘’Meskipun bukan kewenangan kita, tetapi solusi juga sudah kita tawarkan. Ini diperlukan, agar dilakukan penanganan secepatnya,’’ terang Hariyanto.(muh)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook