Bupati, Kapolres dan Dandim Pimpin Apel Pengamanan Pemilu

Riau | Senin, 25 Maret 2019 - 14:00 WIB

Bupati, Kapolres dan Dandim Pimpin Apel Pengamanan Pemilu
APEL: Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi, Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa SIK MSi dan Kapten Inf Siwandi saat memimpin apel di Mapolres Kuansing, Jumat (22/3/2019).

KUANTANSINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Guna menghadapi Pemilu 2019 Polres Kuansing melaksanakan apel gelar pasukan. Acara ini bertema Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri dengan Komponen Bangsa Lainnya Guna Mewujudkan Kamdagri yang Kondusif.

Apel gelar pasukan dalam pengaman Pemilu yang dipimpin Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi, Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa SIK MSi dan Dandim 0302 yang diwakili Kapten Inf Siwandi itu di laksanakan di Mapolres Kuansing, Jumat (22/3).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Usai apel pasukan, Bupati Kuansing berharap pemilu yang akan dihadapi berjalan lancar dan aman, terutama di Kabupaten Kuansing. “Kami berharap, masyarakat Kuansing bisa membantu penegak hukum dengan cara menjaga Pemilu nanti tetap damai, terutama kepada simpatisan partai politik,” kata Mursini.

Selain itu, dengan gelar pasukan yang dihadiri seluruh elemen bangsa, dapat saling bekerja sama demi tercapainya tujuan Pemilu damai yang aman dan damai. “Bersama Polres, TNI, Satpol PP dan seluruh unsur, kami yakin Pemilu di Kuansing nantinya berjalan lancar,” harap Mursini.

Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa SIK MSi mengatakan, ini bentuk wujud sinergitas TNI Polri dan seluruh elemen masyarakat untuk mengamankan dan menyukseskan Pemilu yang serentak di Kabupaten Kuansing.

“Babinsa dan Bhabinkamtibmas harus mampu ikut serta menenangkan masyarakat agar tidak resah dengan menyebarnya berita-berita hoax serta menguatnya politik identitas yang dapat menggerus integrasi bangsa,’’ ujar Kapolres.

Juga melakukan inventarisir dan berkoordinasi dengan tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta tokoh masyarakat untuk memberikan rasa tenang kepada masyarakat. Sehingga masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan aman. Anggota harus bisa memastikan kepada masyarakat,” tegas Mustofa.

Hadir dalam apel pasukan tersebut, Kajari Kuansing Hari Wibowo SH MH, Sekda Dr H Dianto Mampanini SE MT, Ketua KPU Kuansing Ahdanan Saleh SAg MPd, Wakapolres Kuansing Kompol Dody Harza Kusumah SH SIK MSi, para Kabag, Kasat, Kasubbag dan perwira jajaran Polres Kuansing, para Asisten, Kadis dan Kabag, camat dan undangan lainnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook