INDRAGIRI HILIR

Puskesmas Tembilahan Sweeping ODGJ

Riau | Kamis, 25 Februari 2016 - 10:30 WIB

Puskesmas Tembilahan Sweeping ODGJ
Lakukan Pengobatan: Tim medis Pus-kesmas Tembilahan, melakukan pengobatan terhadap ODGJ di Kelurahan Seteba, Rabu (24/2/2016).

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Tim medis Puskesmas Tembilahan, melakukan sweeping orang dengan gangguan jiwa (ODGJ ) di Kelurahan Seberang Tembilahan Barat (Seteba), Rabu (24/2). Sasaran langsung terhadap rumah-rumah warga yang diyakini terdapat gangguan kejiwaan. Jika menemukan target, tim yang diketuai Kepala Puskesmas Tembilahan Dwi Lestari langsung memberikan pengobatan. 

“Sweeping ini kita lakukan dalam rangka mendukung program Inhil Bebas Pasung 2020 yang telah dicanangkan oleh Bupati Inhil HM Wardan baru-baru ini,”ungkap Dwi.

Setelah sweeping dan pemberian obat, tim selanjutnya akan kembali melakukan pemantauan. Hal itu akan terus dilakukan hingga target yang telah dicanangkan Bupati Inhil ini benar-benar tercapai. “Kalau memang ada di antara keluarga kita yang mungkin mulai mengalami gangguan seperti yang dimaksud, silakan laporkan kepada petugas. Jangan segan atau malu,” sebutnya.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sementara itu, Lurah Seteba H Marba’i, menyampaikan ucapan terima kasih atas langkah posiif yang sudah dilakukan tim medis Puskesmas Tembilahan. Sebagai pemerintah kelurahan ia juga akan memberikan dukungan terhadap itu. “Harapan kami kegiatan ini terus berlanjut hingga sampai tujuan program Inhil Bebas Pasung 2020 dapat tercapai,” harapnya.

Pemerintah Kabupaten Inhil sangat konsen dalam menuntaskan program tersebut. Bahkan Bupati Inhil HM Wardan meminta agar seluruh petugas terkait gencar memantau keberadaan ODGJ.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook