DUMAI

16 Siswa Terjaring Razia

Riau | Kamis, 25 Februari 2016 - 10:22 WIB

16 Siswa Terjaring Razia
TERJARING: Siswa yang terjaring razia di warnet oleh Satpol PP Dumai disuruh berjalan jongkok, Rabu (24/2/2016).

DUMAI (RIAUPOS.CO)- Si (17) salah seorang siswa tingkat SMA di Kota Dumai terlihat pucat. Saat itu, Si masih memakai baju seragam sekolah. Bagaimana tidak, tengah asyik bermain game di warnet di Jalan Tegal Lega Kota Dumai, tiba-tiba puluhan personel Satpol PP Kota Dumai dan Badan Narkotika Kota (BNK) Dumai datang melaksanakan razia.

Si merupakan salah seorang siswa dari 16 siswa yang diamankan Satpol PP saat melaksanakan razia, Rabu (24/2) di dua tempat berbeda. 12 siswa diamankan sedang bermain game dengan berpakaian seragam di warnet Jalan Tegal Lega. Sisanya di Jalan Pepaya ada empat siswa yang memakai baju seragam juga.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Si mengaku dirinya tidak bolos sekolah. Namun karena pada hari itu ada terobosan di sekolah, makanya usai terobosan ia pergi bermain game. ‘’Pagi terobosan bang, sampai pukul 10, sambung lagi pukul 2 makanya saya pergi dulu, saya sudah kelas tiga bang,’’ terang Si kepada Riau Pos.

Kendati beralasan demikian, Si tetap dibawa ke kantor Satpol PP untuk pendataan dan membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya. ‘’Setelah ini saya tidak mau main game lagi. Izinkan saya ganti baju dulu,’’ sebutnya.

Sementara itu, Kasi Operasional Satpol PP Dumai Nurman mengatakan, razia ini dilakukan agar para siswa tidak bolos sekolah dengan kegiatan yang tidak bermanfaat. ‘’Kami juga ingatkan kepada pihak pengelola warnet agar tidak memberi izin kepada siswa yang masih menggunakan pakaian sekolah di jam sekolah masuk di warnet, bahkan hal itu sudah diatur dalam Perwako Nomor 24/2010,’’ sebut Nurman.

Tindakan selanjutnya terhadap siswa yang diamankan, akan dipanggil orangtua dan guru untuk membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatan serupa. ‘’Kami akan rutin melaksanakan ini, sehingga tidak ada lagi siswa yang bolos sekolah pergi ke warnet,’’ tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook