Tiga Blok Minyak Potensial Ditingkatkan

Riau | Sabtu, 25 Februari 2012 - 08:21 WIB

PEKANBARU (RP)- Direktorat Jenderal Migas Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) menyoroti tiga blok minyak di Riau. Ini dikarenakan, minyak di kawasan tersebut dinilai memiliki potensi besar untuk ditingkatkan. Dalam waktu dekat, tiga blok baru ditender Ditjen Migas.

Kepastian itu diketahui dari hasil pertemuan Seksi Penawaran Wilayah Kerja Dirjen Migas Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) dengan Pemprov Riau di Kantor Gubernur Riau, Jumat (24/2). Tiga Blok itu adalah Blok Mahato Rokan Hulu, Blok South Lirik Indragiri Hulu, dan Blok Bukit Batu Bengkalis.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kasi Penawaran Wilayah Kerja Dirjen Migas, M Abduh, kepada Riau Pos membenarkan hal tersebut.

‘’Kita melihat potensi itu masih mungkin untuk dikembangkan. Penawaran tender ini dilakukan untuk kegiatan seismik agar mengetahui seberapa besar cadangan minyak di sana,’’ ungkapnya saat ditemui usai pertemuan.

Dia mengaku belum mengetahui angka pasti untuk potensi dari tiga blok tersebut. Informasi yang diperoleh baru sebatas pengamatan citra satelit. Sedangkan mengenai waktu tender, berkemungkinan pada Mei mendatang.

Sementara itu Kepala Dinas pertambangan dan Energi Provinsi Riau Husni Hasan merespon positif pertemuan tersebut. Dia mengharapkan beberapa BUMD di Riau dapat ikut ambil bagian dalam eksplorasi sumber minyak bumi tersebut. Menurutnya, dalam pertemuan itu juga mulai dibahas kondisi dan potensi di lokasi ketiga blok yang akan ditender.

‘’Berbagai aspek terkait juga sudah dibahas. Kita sudah mulai bahas situasi di lapisan teratas di ketiga blok. Kalau ada kebun rakyat atau kebun perusahaan bagaimana nanti penyelesaiannya. Sehingga tidak menjadi permasalahan di kemudian hari,’’ tegas mantan Kepala Biro Ekonomi Setdaprov Riau itu.

Saat ditanya mengenai kemungkinan PT Riau Petroleum dan PT Sarana Pembangunan Riau untuk dilibatkan, Husni mengatakan hal tersebut sangat mungkin. ‘’Sebagai perusahaan berbadan hukum, bisa saja Riau Petroleum dan SPR ikut. Sehingga core bussiness-nya dapat lebih ditingkatkan.

Hanya saja, dia menilai dalam mengeksploitasi sumberdaya alam, BUMD harus didukung tiga faktor, yakni padat modal, padat tekhnologi dan dapat menghadapi resiko. Sehingga hasilnya dapat lebih maksimal.(rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook