KUNJUNGAN

Dirjen Kementerian ESDM Kunjungi RAPP

Riau | Senin, 25 Januari 2016 - 11:12 WIB

Dirjen Kementerian ESDM Kunjungi RAPP
Direktur Jenderal (Dirjen) Energi Baru Terbaharukan dan Konservasi Energi Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Ir Rida Mulyana MSc (batik hijau) mengunjungi PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), Pangkalan Kerinci, Riau, Sabtu (23/1).

PANGKALAN KERINCI (RIAUPOS.CO) – Direktur Jenderal (Dirjen) Energi Baru Terbaharukan dan Konservasi Energi Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Ir Rida Mulyana MSc mengunjungi PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), Pangkalan Kerinci, Riau, Sabtu (23/1). Kedatangannya diterima oleh Managing Director APRIL Indonesia, Tony Wenas, dan Direktur Operasional RAPP, Ali Shabri.

 

Dalam kesempatan ini, Rida yang  mengenakan pakaian batik berwarna hijau itu melihat dan meninjau sistem pembangkit listrik bertenaga biomass yang dimiliki oleh RAPP untuk mendukung pemerintah dalam menerapkan energi terbarukan sehingga dapat menghasilkan energi listrik. Energi biomass yang diolah RAPP salah satuya berasal dari pengolahan kulit kayu sehingga berkontribusi menyalurkan sumber listrik bagi masyarakat Pangkalan Kerinci.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

 

Selain melihat pembangkit listri bertenaga biomass, Rida juga berkesempatan mengenal sistem operasional RAPP dalam membuat pulp dan kertas mulai dari pra produksi sampai pasca produksi yang ditunjukkan dalam RGE Technology Centre (RTC).









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook