PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Waduk PLTA Koto Panjang dan Candi Muara Takus di Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar akan menjadi lokasi dua iven dalam rangka HUT ke-23 Riau Pos, Ahad besok (26/1), ‘’Riau Pos Toman Fishing Tournament’’ dan ‘’Riau Pos Fun Touring’’ 2014.
Dipilihnya dua lokasi tersebut merupakan salah satu upaya koran dengan motto ‘’Bangun Negeri Bijakkan Bangsa’’ ini memajukan potensi wisata daerah.
‘’Apa yang dilakukan Riau Pos adalah langkah nyata untuk mempromosikan pariwisata Riau. Promosi yang terbaik itu salah satunya dengan melaksanakan iven bernuansa pariwisata,’’ ujar Direktur Utama Riau Pos yang juga CEO Riau Pos Group (RPG), H Makmur SE AK MM, Jumat (24/1).
Ia menilai, untuk memajukan pariwisata Riau harus dapat dilakukan dengan menggali potensi pariwisata yang ada. Khususnya yang memiliki nilai-nilai ekonomis dan dapat menarik para wisatawan.
‘’Kalau pariwisata Riau ingin maju, ingin berkembang dengan baik harus dilaksanakan dengan langkah yang tepat. Di samping menggali potensi pariwisata yang ada di daerah ini, mesti harus banyak iven yang dilaksanakan,’’ terang Makmur.
Dengan pertimbangan itu, lanjutnya, Riau Pos senantiasa siap untuk bekerja sama dengan pemerintah dan pihak-pihak yang berkompeten di bidangnya. Momen itu disinergikan dengan momen yang tepat, yakni HUT ke-23 Riau Pos.
Terkait tingginya antusiame masyarakat mengikuti rangkaian kegiatan ini, ia menilai hal itu menjadi bukti, masyarakat Riau haus akan nilai-nilai wisata.
Hal itu dapat menjadi indikator dan modal awal dalam menggali potensi pariwisata secara maksimal.
Ia juga mengajak seluruh pihak yang terkait untuk bahu-membahu dalam menggali potensi pariwisata daerah. ‘’Di samping pemerintah, Riau juga punya beberapa pihak yang berkompeten seperti Riau Tourism Board, Asita dan beberapa lembaga lainnya.
Jika ini disinergikan, maka akan mendukung kegiatan promosi pariwisata lokal. Yang pasti, Riau Pos sebagai media partner siap memfasilitasi dalam mendukung itu,’’ tegas Makmur.
Bupati Pastikan Hadir
Di bagian lain, Bupati Kampar H Jefry Noer memastikan akan menghadiri acara ‘’Riau Pos Toman Fishing’’ dan ‘’Riau Pos Fun Touring’’ di Kawasan Waduk PLTA Koto Panjang Kecamatan XIII Koto Kampar, besok.
Kepastian itu disampaikan kepada Riau Pos, Jumat petang (24/1), melalui telepon selulernya.
Rencananya Jefry akan hadir pada Ahad sore (26/1) sekitar pukul 15.00 WIB, atau bertepatan dengan jadwal pemberian hadiah. ‘’Saya berencana hadir kemungkinan sore hari,’’ ujarnya.
Terkait pelaksanaan iven tersebut, Jefry mengimbau seluruh masyarakat Kampar, terutama yang berdomisili di sekitar lokasi acara untuk turut mendukung kesuksesan acara ‘’Riau Pos Toman Fishing’’.
Sebab, acara ini juga sebagai bentuk dukungan Riau Pos dalam mempromosikan objek wisata di Kabupaten Kampar.
‘’Mari kita menjadi tuan rumah yang baik, tunjukkan bahwa Kampar layak menjadi tujuan wisata yang menyenangkan,’’ ujar Jefry.
Jefry menambahkan, bahwa iven memancing ini merupakan salah satu kegiatan yang potensial untuk dikembangkan sebagai salah satu daya tarik wisata bagi kawasan waduk PLTA Koto Panjang. Oleh karena itu, ke depan direncanakan iven seperti ini dijadikan sebagai iven rutin tingkat Kabupaten Kampar.
‘’Kalau dijadikan iven kabupaten, maka kita akan bangun dan tata lokasi mancing yang strategis di kawasan PLTA ini, sehingga semuanya menjadi lebih menarik,’’ ungkapnya.
Sementara Association of the Indonesia Tours and Travel Agencies (Asita) Riau mengapresiasi pelaksanaan ‘’Riau Pos Toman Fishing’’ dan ‘’Riau Pos Fun Touring’’.
Ketua Asita Riau, Ibnu Mas’ud mengatakan, melalui dua kegiatan rangkaian hari jadi Riau Pos tersebut, sebenarnya dapat diambil manfaat untuk menumbuhkembangkan potensi pariwisata di lokasi acara.
‘’Karena di beberapa negara maju, kita ketahui memancing merupakan salah satu iven tahunan dan menjadi objek wisata yang dapat meningkatkan perekonomian di suatu daerah,’’ katanya.
Mancing dan touring dinilai Ibnu merupakan salah satu objek pariwisata, karena menjual daerahnya. Agar masyarakat lebih mengenal danau di PLTA Koto Panjang berikut potensi ikan didalamnya.
Sebab, dengan semakin ramainya orang berkunjung ke suatu daerah, maka diharapkan wilayah tersebut mampu menjadi kawasan rekreasi santai dan ringan bagi keluarga. Selain itu terjangkau dari segi pengeluaran. Maka dari sana akan mampu meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar.
‘’Iven seperti ini layak diperbanyak dan dilaksanakan dengan rutin karena diharapkan sebagai rekreasi masyarakat. Dan tentu lebih mengenalkan kawasan dan potensi di PLTA Koto Panjang itu sendiri,’’ sambungnya.
Sepenuhnya, lanjut Ibnu, pihak Asita sangat mendukung kegiatan ini dan diharapkan bisa terlaksana secara rutin sebagai iven tahunan sehingga mampu menumbuhkembangkan berbagai sisi positif bagi lokasi acara.(rio/why/egp)