PERAWANG (RIAUPOS.CO) - Kampung Tualang, Kecamatan Tualang, berhasil meraih juara II pada lomba P2KWSS dan Sakinah tingkat Kabupaten Siak. Keberhasilan meraih juara 2 dalam lomba yang berbeda menjadi motivasi Kampung Tualang untuk mendapatkan prestasi lebih baik lagi.
Penghulu Kampung Tualang Juprianto mengucapkan rasa syukur atas kemenangan yang diraih Kampung Tualang dalam lomba P2KWWS dan Kampung Sakinah. ‘’Kita terima penghargaan lomba berbeda. Telah terima penghargaan beberapa waktu yang lalu,’’ ungkap Juprianto, Rabu (23/12).
Keberhasilan tersebut lanjut Juprianto, tentunya berkat dukungan dan kerja sama semua pihak, baik dari pemerintah kecamatan dan Kampung Tualang. Di tengah masyarakat, pihak kampung terus menyosialisasikan Kampung Sakinah kepada masyarakat. Upaya ini terus dilakukan, karena diharapkan ke depannya, Kampung Tualang menjadi Kampung Sakinah.
Begitu juga P2KWSS tambah Juprianto, masyarakat diimbau untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam sayur dan kolam ikan. Di samping itu, P2WKSS ini dapat meningkatkan kebersihan lingkungan dan diharapkan warga selalu melakukan gotong-royong. ‘’Tentunya kita berharap dapat meraih prestasi membanggakan,’’ katanya.(adv/b)