(RIAUPOS.CO) -- Siapa yang tak senang bila memiliki motor baru. Namun, apa jadinya bila belum lama digunakan, motor tersebut malah membawa apes bagi sang pemiliknya.
Inilah yang terjadi pada Nisa (29) bukan nama sebenarnya. Karyawan swasta di Kota Bertuah ini, Kamis (23/5) tengah mencoba motor baru yang ia beli dari temannya sembari menghabiskam waktu untuk berbuka puasa.
Nisa pun dengan hati riang, bersama sang adiknya berkeliling di Jalan Tanjung Datuk untuk mencoba motor tersebut.
Tapi baru sekitar 30 menit berjalan, tiba-tiba motornya terasa oleng.
Dan akhirnya, memaksa Nisa untuk berhenti sejenak di pinggir jalan. Mata Nisa pun mencari tau ke depan dan ke arah belakang, apa yang sebenarnya terjadi.
Sampai ia melihat ternyata ban motornya bocor akibat banyak paku di jalanan.
Sontak saja, Nisa dibuatnya kesal. Bukanya bisa menikmati waktu berbuka puasa di jalan dengan menggunakan motor baru, ia malah dipaksa untuk mendorong motornya.
“Alamaak... Nasib kalilah bukanya bisa bergaya pakai motor ni.. Malah disuruh mendorong pula,” celetuk Nisa.(ayi)