KUALACENAKU (RIAUPOS.CO) - Babinsa Koramil 01/Rengat Serka Yoserizal melaksanakan pendampingan tanam padi seluas 15 hektare di Desa Tanjung Sari Kecamatan Kuala Cenaku, Selasa (23/2/2016).
Dalam kegiatan tersebut Babinsa mengarahkan kepada Petani agar penanaman padi dilakukan dengan sistem Jajar Legowo agar nantinya panen yang dihasilkan sesuai dengan yang diharapkan. Babinsa berharap pendampingan Babinsa ini dilakukan secara kontinue dan berkesinambungan, sehingga diharapkan Babinsa akan selalu dapat membantu petani yang memerlukan pendampingan.
Danramil 01/Rengat Kapten Inf Siswandi mengatakan kegiatan penanaman padi merupakan perwujudan dari program swasembada pangan.
"Babinsa saya perintahkan langsung di lapangan dan berinteraksi dengan masyarakat, menindaklanjuti hal tersebut antara lain dengan melaksanakan pendampingan kepada para petani. TNI hanya melaksanakan pendampingan kepada para petani supaya petani tambah semangat. Selain pendampingan babinsa juga melaksanakan pengawalan pendistribusian pupuk bersubsidi, hal ini semata-mata demi menyukseskan swasembada pangan," kata Danramil 01/Rengat Kapten Inf Siswandi.
Ini langkah nyata dalam mewujudkan kedaulatan pangan, semoga masyarakat terus bertani dan menggalakkan sektor pertanian untuk mewujudkan kedaulatan pangan di wilayah khususnya Koramil 01/Rengat ini.
“Kita terus dorong, dan bantu untuk penanaman padi ini, selain mewujudkan kedaulatan pangan, juga untuk meningkatkan produktivitas sektor pertanian," kata Danramil.
Laporan : Aznil Fajri
Editor : Aznil Fajri