INDRAGIRI HILIR

Wabup Hadiri Penutupan MTQ Riau

Riau | Senin, 23 November 2015 - 09:33 WIB

Wabup Hadiri Penutupan MTQ Riau
humas pemkab INHIL HADIRI PENUTUPAN MTQ: Wabup Inhil H Rosman Malomo menghadiri penutupan MTQ Riau di Siak, Sabtu (21/11/2015).

INHIL (RIAUPOS.CO) - WAKIL  Bupati (Wabup) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Rosman Malomo, menghadiri penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Siak, Sabtu (21/11) malam.

Kali ini kafilah Inhil harus puas dengan posisi ke  8. Angka itu turun satu tingkat pada MTQ Riau di Kabupaten Inhil tahun 2014. Sedangkan yang menjadi juara umum tetap Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sementara untuk stand pemeran dan bazar Kabupaten Inhil sedikit berbangga hati, karena berhasil mendapat peringkat ke 3. Hal itu tidak terlepas dari adanya kerja sama pihak panitia yang telah bertungkus lumus dan susah payah untuk memberikan penampilan terbaik.

“Patut kita syukuri atas apa yang sudah peroleh pada ajang ini. Semua itu karena adanya dukungan semua pihak. Baik yang terlibat langsung maupun tidak,” kata Kabag Kesra Setdakab Inhil, HM Arifin, Ahad (22/11).

Selama berlangsungnya MTQ Riau di Siak, Arifin mengaku bahwa kafilah Inhil tidak mendapat kendala yang berarti, serta mampu mengikuti semua cabang yang diperlombakan. Meski hasil yang di peroleh masih belum sesuai harapan.

“Inilah hasil terbaik. Kita tidak memakai orang-orang luar. Semua berasal dari putra-putri lokal. Artinya hal itu merupakan kemajuan yang perlu lebih tingkatkan,” jelanya.

Arifin berharap ke depan dari sisi pembinaan. Karena dengan pembinaan yang maksimal dapat membuahkan hasil baik. Sebab pada dasarnya putera-puteri Inhil memiliki kemampuan yang luar biasa.(adv/mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook