ROHIL (RIAUPOS.CO) - KEPALA Badan Penanggulangan Bencana (BPB) Kabupaten Rohil, H Azhar A SE Msi merasa khawatir saat musim panas. Apalagi, Kabupaten Rohil saat ini masih diselimuti kabut asap termasuk salah satu daerah rawan terhadap terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
Seiring rawannya terhadap masalah Karhutla, BPB Kabupaten Rohil belakangan kerap melakukan sosialisasi tentang masalah kanal blocking. Terlebih di beberapa daerah rawan khususnya lahan gambut.
‘’Kanal blocking itu dinilai sangat efektif mengatasi dan mencegah Karhutla,’’ kata Kepala BPB Kabupaten Rohil, H Azhar A SE Msi yang ditemui Riau Pos kemarin di Bagansiapi-api.
Di wilayah Kabupaten Rohil, ternyata sudah ada beberapa daerah yang telah memiliki kanal blocking. Daerah tersebut yakni di Kepenghuluan Labuhan Papan, Kecamatan Tanahputih Tanjungmelawan serta Kepenghuluan Rantau Bais dan Kepenghuluan Mumugo, Kecamatan Tanahputih. Serta di Kecamatan Bangkopusako.
‘’Semua kanal blocking itu, dibuat oleh masyarakat. Intinya, inisiatif untuk membuat kanal blocking itu adalah masyarakat,’’ kata di saat musim panas.(adv/mal)