Riau Pos Pemenang I Penghargaan Balai Bahasa Riau

Riau | Rabu, 23 Oktober 2013 - 09:03 WIB

PEKANBARU (RP) -Koran Harian Pagi Riau Pos terpilih sebagai pemenang pertama Penghargaan Bahasa dan Sastra Provinsi Riau 2013 yang diberikan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Balai Bahasa Provinsi Riau.

Acara penyerahan penghargaan tersebut akan dilaksanakan hari ini, Rabu (23/10) pukul 13.30 WIB di Gedung Balai Bahasa Provinsi Riau di Kompleks Kampus Universitas Riau, Panam, Pekanbaru.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Riau Pos terpilih sebagai pemenang pertama untuk edisi yang terbit 21 September 2013 dengan judul berita utama ‘’Mobil Murah Untungkan Negara’’.

Penghargaan untuk posisi kedua diberikan kepada Tribun Pekanbaru edisi 3 Oktober 2013 dengan judul berita utama ‘’Sekjen MK Berteriak Histeris’’. Di urutan ketiga diraih Metro Riau edisi 16 September 2013 dengan judul ‘’Duel Annas-Herman 30 Oktober’’.

Selanjutnya posisi keempat Haluan Riau edisi 28 September 2013 dengan judul berita utama ‘’Sejuta Koin untuk PLN’’ dan tempat kelima Pekanbaru Pos edisi 30 September 2013 dengan judul berita utama ‘’Mahasiswa Dobrak Pagar PLN’’.

Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Balai Bahasa Provinsi Riau, Drs Agus Sri Danardana MHum kepada Riau Pos, Selasa (22/10) menuturkan, penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada wartawan.

‘’Karena selama ini, belum banyak yang peduli kepada wartawan, kami memberi apresiasi dengan wujud berupa penghargaan,’’ tuturnya.

Ia juga mengatakan penilaian ini baru pertama kali dilakukan dan rencananya akan dilanjutkan pada tahun-tahun mendatang. ‘’Fokus utama yang dinilai yaitu berita utama, sedangkan penilaiannya kami lakukan mulai pertengahan September hingga pertengahan Oktober lalu,’’ terang Agus.

Adapaun juri yang dipilih untuk melakukan penilaian juga berasal dari akademisi yang berkompeten di bidangnya.

‘’Jurinya yaitu Prof Dr Yusmar Yusuf MPSi dari Universitas Riau, Dr Junaidi MHum dari Universitas Lancang Kuning dan saya sendiri. Item penilaiannya berupa kesesuaian judul dengan isi, ejaan yang digunakan, bentuk pilihan kata dan kalimat,’’ papar Agus.

Agus juga berharap penghargaan yang diberikan bisa bermanfaat bagi insan pers. ‘’Selain itu wartawan dan koran juga terpancing untuk menulis dengan bahasa yang baik,’’ pungkasnya.

Sementara itu, General Manajer Riau Pos H Zulmansyah Sekedang menuturkan, apresiasi yang diberikan Balai Bahasa Provinsi Riau akan dijadikan sebagai cambuk untuk membuat berita dengan penulisan bahasa yang lebih baik.

‘’Penghargaan ini akan semakin mendorong wartawan kita untuk menulis lebih baik. Kemudian Riau Pos juga akan menyajikan berita yang lebih baik lagi, baik dalam penyajian maupun bahasa dan ejaan yang digunakan,’’ ujarnya.(*4)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook