DURI

Warga Keluhkan KTP el Tak Kunjung Selesai

Riau | Rabu, 23 Agustus 2017 - 11:28 WIB

Warga Keluhkan KTP el Tak Kunjung Selesai
Selamat

DURI (RIAUPOS.CO) - Diperkirakan masih banyak warga Duri Kecamatan Mandau yang belum juga mengantongi KTP el hingga kini. Kenyataan tersebut tentu saja dipertanyakan sejumlah kalangan.

“Sangat miris rasanya kalau hingga kini masih banyak warga kita di Kota Duri dan Kecamatan Mandau ini belum juga bisa memiliki KTP el,” ujar H Selamat S salah seorang warga Duri, Selasa (22/8) kemarin.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diakui H Selamat, tidak perlu mencari contoh jauh-jauh. Anak dan menantunya sendirilah yang mengalami kenyataan pahit itu.

 “Anak dan menantu saya belum juga punya KTP el. Padahal sudah lama diurus. Ditanya ke petugas terkait di Duri, katanya blanko KTP el lagi habis,” ucapnya.

Meski KTP el itu bukan untuk dirinya, H Selamat tetap saja gondok. Apalagi KTP el itu merupakan identitas yang sangat diperlukan oleh siapapun.

“KTP el itu kan merupakan salah satu hak yang harus diberikan oleh negara kepada warganya. Sudah setahun lebih diurus anak saya, belum juga dapat KTP itu. Memang miris sekali,” tambahnya.

H Selamat juga mengkritik ketidakbecusan aparat di negara ini yang ternyata hingga kini tak juga bisa menuntaskan kewajibannya dalam penyediaan KTP el untuk rakyatnya.

“Triliunan dana sudah dihabiskan untuk program KTP el ini. Tapi malah banyak yang dikorupsi hingga rakyat juga yang sengsara karena ulah mereka,” pungkasnya.(sda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook