INHIL

Umi Fitri Rahayu Dapat Beasiswa ke Jepang

Riau | Rabu, 23 Maret 2016 - 09:34 WIB

Umi Fitri Rahayu Dapat Beasiswa ke Jepang
Umi Fitri Rahayu

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Orangtua mana yang tidak akan bangga. Meski berasal dari keluarga biasa, mahasiswa semester 10 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau (FKIP Uniri) Umi Fitri Rahayu mendapat beasiswa ke Jepang.

Beasiswa tersebut berasal dari adanya kerja sama antara pihak Unri dengan Ibaraki Christian University Jepang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Umi berhasil lulus setelah melalui seleksi cukup panjang dan mampu mengalahkan banyak mahasiswa lainnya.

Program ini merupakan program pertukaran mahasiswa selama satu tahun. Artinya selama kurun waktu itu, Umi yang akrab disapa Intan ini akan menimba ilmu di Negeri Sakura itu.

“Insya Allah pada 29 Maret 2016 nanti saya sudah diberangkakan ke Jepang untuk mengikuti studi di sana,” sebut dara kelahiran April 1993 silam di Kota Baru, Kecamatan Keritang.

Keseharian orangtua Intan, yakni Ambrijal dan Dewiyah hanyalah  berjualan kedai kopi. Berkat kegigihannya belajar, Intan mampu membanggakan keluarga sekaligus menjadi yang terbaik dari sekian banyak temannya.

Meski belum bisa membalas jasa kedua orangtuanya, namun Intan yakin kelak dapat mewujudkan hal itu.

Ia tidak akan menyia-nyiakan kerja keras dan pengorbanan kedua orangtuanya selama ini.(ind)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook