KEPULAUAN MERANTI

Petugas Masih Berjibaku Padamkan Api Karhutla

Riau | Rabu, 23 Maret 2016 - 08:53 WIB

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Saat ini petugas pemadam masih terus berjibaku memadamkan kebakaran hutan dan lahan yang masih terjadi di wilayah Kepulauan Meranti. Saat ini karhutla terjadi di wilayah Desa Sungai Gayung, Kecamatan Rangsang.

Kebakaran di Gayung sudah menghanguskan puluhan hektare kawasan hutan yang ada di sana. Saat ini petugas pemadam dari kabupaten bersama puluhan petugas pemadam dari kecamatan bersatu dan koordinasi untuk upaya pemadaman.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Salah satu Petugas Damkar, Ozi Wirman mengakui bahwa dirinya sudah selama lebih kurang empat hari membantu upaya pemadaman karhutla yang terjadi di wilayah Kecamatan Rangsang.

“Saat ini kami bergeser ke Desa Sungai Gayung. Di sini terjadi kebakaran lahan yang sudah mencapai puluhan hektare,” ungkapnya yang saat ini sedang melakukan upaya pemadaman, Senin malam (21/3).

Dia menggambarkan api sudah menyebar membakar lahan hutan. Dengan banyaknya titik api tersebut membuat mereka kewalahan dalam upaya pemadaman.

“Kami di sini (damkar) bergabung dengan Satpol PP kecamatan, kepolisian, TNI dan unsur masyarakat lainnya bahu-membahu memadamkan api. Upaya pemadaman ini dipimpin Camat Rangsang,” sebut Ozi yang juga sebagai Humas Damkar ini.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Edy Aprizal SE MH mengaku bahwa saat ini mereka mengirimkan sebanyak satu set alat pemadam bantuan dari BNPB.

Termasuk sebanyak dua unit tenda keluarga. Dengan begitu pemadaman dapat dilakukan lebih maksimal.

“Saat ini anggota membantu upaya pemadaman di Rangsang siang dan malam,” ujarnya. Edy menambahkan saat ini ada sebanyak satu  titik panas atau hot spot diwilayah Kepulauan Meranti. Lokasi hot spot tersebut berada di wilayah Kecamatan Rangsang.(amy)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook