ROKAN HULU

Kepala SKPD Lomba Memasak Nasi Goreng

Riau | Selasa, 22 Desember 2015 - 09:45 WIB

Kepala SKPD Lomba Memasak Nasi Goreng
lomba memasak: Sejumlah kepala SKPD Rohul terlihat serius mengikuti lomba memasak nasi goreng dalam rangka memeriahkan Hari Ibu ke-87 tingkat kabupaten di halaman kantor bupati, Senin (21/12/2015).

ROHUL (RIAUPOS.CO) = Peringatan Hari Ibu ke-87 tingkat Kabupaten Rohul dimeriahkan dengan acara lomba memasak nasi goreng antarSatuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) Rokan Hulu, yang dipusatkan di halaman kantor bupati, Senin (21/12) pagi

Di arena lomba, udara segar mendadak berubah dengan bau menyengat dari aroma bahan masakan yang diracik oleh para pejabat. Keriuhan pun terlihat. Selain suara gelak tawa dan canda, terdengar pula suara nyaring benturan ringan alat-alat memasak.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebanyak 33 kepala SKPD mengikuti lomba termasuk Sekda Rohul Ir Damri Harun MM. Ia terlihat asik mengaduk bahan nasi goreng khas mereka dari berbagai bumbu masakan di dalam kuali.

Bermacam ekspresi terlihat selama lomba memasak berlangsung. Ada pejabat yang santai, ada yang sambil bercanda, ada pula yang serius. Bahkan ada pejabat yang sempat meneteskan air mata, di saat mengiris bawang merah untuk bahan masakan yang akan dibuatnya.

Tidak sedikit pula di antara mereka yang terlihat sangat buru-buru dan ada pejabat yang canggung. Mereka menjadi perhatian dari para pegawai.Ketua Panitia yang juga Kepala Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP) Rohul H Yulisman menyebutkan, lomba masak nasi goreng antar SKPD ini sebagai bentuk penghargaan terhadap kaum wanita dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ibu tahun ini.

Dalam lomba tersebut, bahan atau bumbu masakan nasi goreng disiapkan oleh panitia pelaksana. Seluruh masakan nasi goreng dinilai oleh dewan juri.’’Lomba masak nasi goreng antar SKPD di ikuti pejabat laki-laki. Bagi kepala SKPD yang perempuan, diwakilkan kepada sekretarisnya. Pemenang lomba diberikan piagam penghargaan,’’tuturnya

Dari hasil penjurian yang dilakukan tim, pemenang lomba masak nasi goreng untuk kategori rasa, Juara I diraih Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan Ir M Ruslan MSi. Disusul Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Rohul diterima Sektertaris Herman Lopi. Sedangkan juara III diraih Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Rohul H Zaimar.

Sedangkan untuk pemenang kategori tata saji, juara I diraih Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga H Mhd Zen SPd MMPd, Juara II Kepala Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya Bisman B SS MM, dan  juara III Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Herry Islami ST MT.

Sementara pemenang dari Kategori Kebersihan dan Kreativitas Masakan, juara I diraih Kepala BKBPP Rohul H Yulisman, Juara II perwakilan Kodim 0313 KPR dan Juara III diraih Dinas Kesehatan.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook