PEKANBARU

Akhir Bulan, Pengerjaan Jalan Badak Tuntas

Riau | Kamis, 22 Oktober 2015 - 11:34 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO)- Setelah sebagian Jalan Badak selesai dibetonisasi, kini jalan yang panjangnya lebih 1,5 kilometer tersebut sudah bisa dilewati secara resmi oleh pengendara. Hal tersebut tentunya disambut baik oleh warga setempat. Terlebih kini sebagian jalan yang sebelumnya berkerikil juga sudah mulai dikerjakan menyusul sebagian jalan yang sudah dilewati tersebut.

Camat Tenayan Raya, Abdurrahman mengaku memang dirinya terus menggesa pengerjaan jalan yang menjadi salah satu lintasan untuk menuju kantor wali kota yang baru dibangun tersebut. Menurutnya, kondisi jalan sebelumnya memang tidak layak. Terlebih jika terus menerus dilewati oleh truk bertonase tinggi.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Target pengerjaan Jalan Badak tuntas pada akhir bulan ini. Pasalnya keperluan masyarakat akan jalan tersebut sangat tinggi. Jalan tersebut juga acap dilewati truk pengangkut batu bata bertonase tinggi yang juga harus ditopang dengan konstruksi jalan yang kokoh seperti jalan beton,”paparnya.

Meski asap tebal tengah menyelimuti, namun ia mengaku para pekerja tetap mengerjakan jalan tersebut seperti biasa. Seorang warga pun tampak berjaga tepat di depan jalan yang sudah selesai. Ia mengatur lalu lalang kendaraan yang melewati jalan tersebut. Warga pun tidak lagi canggung dan ragu untuk melewati jalanan mulus yang telah mereka idamkan selama ini.

Salah satunya adalah Widakdo. Penduduk asli Jalan Badak mengaku senang melihat perubahan yang terjadi pada jalan yang sehari-hari dilewatinya tersebut. “Kami sebagai warga merasa terbantu. Kendaraan bisa lebih tahan, karena tidak lagi melewati jalan berbatu. Ya semoga bukan hanya di titik ini saja, namun perbaikan juga merata dilakukan dititik lain,”ujar warga yang sehari-hari berdagang tersebut.(cr3)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook