KEPULAUAN MERANTI

Bupati Berikan Mawar kepada Pengendara Motor

Riau | Selasa, 22 Maret 2016 - 09:19 WIB

Bupati Berikan Mawar kepada Pengendara Motor
BERIKAN BUNGA: Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi didampingi Kapolres, AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, Kasat Lantas AKP Yohanes Basri memberikan bunga kepada pengendara yang lengkap saat Operasi Simpatik, Senin (21/3/2016).

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Operasi Simpatik telah berakhir pada Senin (21/3). Kesan yang baik ditonjolkan oleh pihak kepolisian kepada pengendara yang telah mendukung operasi dengan melengkapi seluruh kendaraannya, polisi memberikan setangkai bunga mawar.

Termasuk saat hari terakhir Operasi Simpatik yang dipusatkan di kawasan tertib lalu lintas di Jalan Merdeka, Selatpanjang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Belasan anggota Satlantas Polres Kepulauan Meranti dibantu sejumlah polisi wanita (polwan) dari berbagai kesatuan ikut serta membagi-bagikan setangkai mawar kepada pengendara kendaraan yang lengkap.

Operasi Simpatik pada hari terakhir kemarin juga terasa lebih istimewa dengan ikut sertanya Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi membagi-bagikan mawar kepada pengendara sepeda motor.

Saat menyerahkan bunga mawar Bupati didampingi Kapolres, AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, Kasat Lantas, AKP Yohanes Basri, dan lainnya.

Selain kepada pengendara umum, Bupati juga menyerahkan setangkai bunga mawar kepada salah satu guru.

Usai menyerahkan bunga tersebut, Irwan mengajak kepada pengendara agar dapat mengajak masyarakat lainnya untuk bisa tertib dan melengkapi kendaraan seperti yang mereka lakukan.

“Saya pikir, semua pihak harus membantu pihak kepolisian untuk menaati lalu lintas. Secara pribadi kami juga memberikan apresiasi kepada Kapolres yang mampu melaksanakan ini secara humanis, sehingga dapat mendorong masyarakat agar lebih tertib berlalu lintas nantinya,” sebutnya.

Karena menurut Bupati sudah saatnya Kota Selatpanjang sebagai Ibukota Kabupaten Kepulauan Meranti dapat lebih tertib berlalu lintas.

Sehingga keteraturan di jalan raya bisa lebih baik dalam menjamin keselamatan pengendara itu sendiri.

“Kita akan berupaya membenahi itu secara bersama. Karena dengan ketertiban dan kelengkapan kita berkendara adalah untuk menjamin keselamatan kita sendiri,” ajak Irwan.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook