INHIL (RIAUPOS.CO) - KEPALA Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Helmi D siap memberikan dukungan penuh dalam mewujudkan Tembilahan sebagai Kota Layak Anak. “Kita akan memberikan dukungan penuh. Maka itu kita berharap agar seluruh sekolah di Inhil menjadi sekolah yang ramah anak,”ungkap Helmi, kemarin.
Sekolah ramah anak merupakan satu dari puluhan indikator untuk menjadi kota layak anak. Sehingga diperlukan peran penting bagi setiap sekolah dalam mewujudkan kota layak anak tersebut.
“Kami sendiri sudah mendampingi Deputi Tumbuh Kembang Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Lenny Nurhayanti Rosalin, meninjau SDN 032 Tembilahan Kota sebagai sekolah Adiwiyata di Inhil,” katanya.
Masih menurut Helmi, jika Inhil ingin menjadi kabupaten layak anak dibutuhkan kerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan di bidang pendidikan, termasuk para orang tua murid dari PAUD hingga SMA.
Diterangkan, Helmi SDN 032 Tembilahan, salah satu sekolah terbaik yang telah 4 kali mendapat penghargaan dari Provinsi Riau. Salah satunya adalah Adiwiyata yang merupakan penghargaan pertama yang mereka peroleh.
Helmi berjanji akan membina sekolah tersebut dari segi kesehatan, sehingga lembaga itu benar-benar menjadi sekolah ramah anak. Dengan itu sekolah ini dapat menjadi contoh sekolah lainnya.
Sementara itu Bunda PAUD Inhil, Hj Zulaikhah Wardan, terus memberikan motivasi dan dorongan untuk mempercepat terwujudnya kota layak anak. Hal itu menurutnya akan menjadi tanggung jawab bersama.
“Mari kita benahi semua semua program agar dapat mewujudkan kota layak anak tersebut,” kata Ikha sambil menyebutkan anak cerdas, sehat dan anak yang terlindungi dari diskriminasi serta kekerasan merupakan indikator KLA. Sedangkan kepada Bunda PAUD yang ada di Kecamatan diharapkan dapat berperan aktif dan berseinergi untuk memberikan pemahaman kepada masyaraka.(adv/mal)