Dua Ruko dan Satu Rumah Amblas

Riau | Rabu, 21 November 2012 - 10:12 WIB

Laporan MOLLY WAHYUNI, Bangkinang     mollywahyuni@riaupos.co

Tingginya curah hujan selama beberapa pekan terakhir, mengakibatkan tebing pinggir sungai tergerus air dan longsor.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Akibatnya dua unit rumah toko (ruko) dan satu unit rumah tinggal di Desa Danau Bingkuang, Kecamatan Tambang rubuh.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Riau Pos, peristiwa longsor tersebut terjadi pada Senin malam (19/11) sekitar pukul 22.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut. Bangunan yang rubuh itu merupakan milik warga bernama Ikas.

Bangunan itu sudah sekitar dua bulan terakhir ditinggalkannya karena khawatir menjadi korban jika terus ditempati. Kondisi tanah di bagian bawah bangunan sudah longsor sehingga Ikas memutuskan pindah ke Kampung Terendam.

Salah seorang Tokoh Pemuda setempat, Rusman kepada Riau Pos menyikapi peristiwa tersebut menyampaikan bahwa pihaknya mengharapkan kepada pemerintah untuk dapat menanggapi peristiwa ini dengan membangun perbaikan lokasi.

“Kalau tidak disikapi serius, ada delapan bangunan lagi yang terancam akan mengalami hal serupa,” ucap Rusman.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kampar Ali Sabri mengatakan bahwa pihaknya sudah mendapatkan laporan peristiwa tersebut dan sudah menurunkan tim untuk mengecek lokasi.

“Selanjutnya kami akan membahas bagaimana solusi yang terbaik agar masyarakat setempat tidak dilanda kecemasan lagi karena longsor itu,” ujarnya.(muh)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook